Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Benzema Resmi Menjadi Pemain Terbaik UEFA 2021/22

Benzema
peraih nominasi pemain terbaik UEFA 2021/2022 | foto: berbagai sumber

iSports.id – Setelah terpilihnya tiga kandidat sebagai nominasi pemain UEFA terbaik musim 2021/2022, dalam acara penghargaan tersebut telah mengeluarkan 1 yang terbaik. Ia adalah pemain muslim berkebangsaan Perancis yang bermain untuk klub Real Madrid sejak 2009 hingga saat ini, Karim Benzema.

Permainannya bersama skuad Real Madrid tersebut selama musim 2021/2022 membuatnya terpilih menjadi nominasi terbaik yang berhak mendapat penghargaan. Federasi Sepakbola Eropa atau Union of European Football Association (UEFA) secara resmi memilih Benzema di antara 2 kandidat lainnya, yakni Kevin De Bruyne dan Thibaut Courtois.

Baca juga: Real Madrid Izinkan Marcelo untuk Cari Klub Baru

Bagi para pengamat dunia sepakbola Eropa, terpilihnya Karim Benzema sebagai pemain terbaik tentu bukanlah hal yang mengejutkan. Sebab, ia sendiri mampu menunjukkan penampilan yang sangat memukau dibanding kedua kandidat lainnya. Tercatat, dalam musim 21/22 ini Benzema telah mencetak 44 gol serta 15 assist dalam 46 laga yang ia ikuti.

Prestasi Karim Benzema Dalam Dunia Sepakbola

Dari total 44 gol di semua kompetisi selama satu musim tersebut, 27 di antaranya ia catatkan dalam Liga Spanyol. Sementara 2 gol untuk Piala Super Spanyol, 15 lainnya pada kompetisi Liga Champions. Raihan tersebut telah membuatnya menjadi pencetak gol terbanyak di 3 kompetisi tersebut.

Selain prestasi gol yang ia catatkan tersebut, Karim Benzema telah berperan untuk membawa Real Madrid pada empat gelar dalam semusim. Gelar tersebut antara lain adalah Liga Spanyol, Liga Champions, UEFA Supercup 2022, dan Piala Super Spanyol.

Baca juga: Carlo Ancelotti Bocorkan! Alasan Real Madrid Tampil dengan Perfoma Meningkat di Musim ini

Pada pertandingan semifinal Liga Champions musim 2021/2022 melawan Manchester City beberapa waktu lalu, ia telah menyumbangkan 3 gol untuk kemenangan El Real. Mantan pemain Olympic Lyon tersebut menjadi tokoh kunci dalam meraih gelar paling bergengsi tersebut.

Tiga gol yang ia catatkan sukses membawa Real Madrid menang agregat atas Manchester City dengan total skor 6-5. Kemudian, dalam partai pamungkas, Real Madrid masih tampil cukup menguasai kala musuhnya adalah tim raksasa Liga Inggris, yakni Liverpool. Penampilan apik dari Benzema membuat mereka menang dengan skor tipis, 1-0.

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sepak Bola

iSports.id — Ange Postecoglou baru-baru ini memberikan pernyataan tegas mengenai nasib klubnya, Tottenham Hotspur di kompetisi Liga Champions yang akan datang. Menurut pelatih tersebut,...

Berita Olahraga

iSports.id — Real Madrid berhasil mengamankan satu tiket menuju babak perempat final Liga Champions setelah sukses menekuk musuhnya, RB Leipzig. Pertandingan leg kedua antara...

Berita Olahraga

iSports.id — Manchester City melenggang ke babak perempat final Liga Champions musim 2023-2024 dengan mulus usai mengalahkan FC Copenhagen. Pertandingan leg kedua babak 16...

Berita Olahraga

iSports.id — Erling Haaland menolak mengesampingkan kepindahan dari Manchester City meski saat ini ia sangat bahagia di klub. Beberapa sumber mengaitkan pemain produktif asal...