Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Olahraga

Hasil Pertandingan Liga 1 Persela vs Persija Berakhir Imbang dengan Skor 1-1

Isports.id – Hasil pertandingan lanjutan liga 1 BRI yang mempertemukan Persela berjumpa dengan Persija pada Sabtu, 15 Januari 2022 berakhir imbang.

Kedua tim bermain imbang 1-1 setelah Malik Risaldi membuka skor lebih dulu untuk Laskar Joko Tingkir.

Hingga sebelum disamakan oleh Marco Motta pada sembilan menit sebelum waktu normal berakir.

Persija Jakarta gagal merangsek ke papan atas klasemen, setelah hanya meraih satu poin saat berhadapan dengan Laskar Joko Tingkir.

Persija Jakarta tak mampu meraih poin penuh saat berjumpa dengan Persela Lamongan di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Hasil imbang ini membuat kedua tim tak mampu memperbaiki posisi mereka di tabel Liga 1, dengan Persela tak mampu terhindar dari zona degradasi, sementara Macan Kemayoran tertahan di peringkat kedelapan.

Jalannya pertandingan Persela vs Persija

Pertandingan Persela vs Persija/foto: berbagai sumber

Sejak pluit babak pertama ditiupkan, Persija langsung melancarkan serangan kepada Persela.

Terbukti pada menit ’12, Persija mempunyai peluang emas, namun sayang tendangan Riko melebar ke samping sisi gawang.

Pertandingan kembali dalam tempo cepat, Persela melalui pemain asingnya, menciptakan peluang lewat sundulan, lagi-lagi Andritany langsung menepis sundulan tersebut.

Belum genap 20 menit laga berjalan, Makan Konate yang tak terkawal mendapatkan kesempatan dan melepaskan sepakan keras.

Beruntung, kiper Persela Abdul Rohim mampu melakukan penyelamatan dengan baik.

Macan Kemayoran kembali meningkatkan serangan mereka, tetapi Persela tidak terpancing untuk meladeni permainan cepat Persija.

Hingga babak pertama selesai, kedua tim harus bermain imbang tanpa ada gol.

Masuknya babak kedua, Persela mencoba bermain dengan sabar dan terbuka untuk meladeni permainan Persija.

Aksi dari Malik Risaldi di sisi kanan mampu menyulitkan pertahanan Persija.

Tetapi penyelesaian akhir yang tidak sempurna harus membuat Laskar Joko Tingkir tak mampu memanfaatkan sejumlah peluang di depan mulut gawang.

Gol baru tercipta pada menit ke-59 lewat sepakan Risaldi dari dalam kotak penalti.

Berawal dari tandukan Otavio Dutra, bola malah mengarah ke kaki Risaldi, dan tanpa kesultian ia langsung melepaskan tendangan voli yang tak mampu ditepis oleh Andritany Ardhiyasa.

Setelah kebobolan, Persija semakin tertekan dan terus-terusan memborbardir pertahanan Persela.

Hal hasil, pada menit ke-81 Motta mampu menyamakan kedudukan, lewat sundulan kerasnya yang tak mampu dibendung oleh Rohim.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sepak Bola

iSports.id – Pasca bentrokan yang terjadi di Kanjuruhan Malang, pelatih kepala Persebaya, Aji Santoso, berharap Liga 1 BR1 2022/23 segera digulirkan kembali. Aji mendukung...

Berita Olahraga

Isports.id – Liga 1 kembali mempertemukan klub papan atas pada kamis malam, 13 Januari 2022 antara Persib kontra Bali United. Dalam laga itu, Persib...