Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Hasil Undian Semifinal UEFA Nations League 2022/23

Isports.id – UEFA selaku federasi tertinggi sepak bola benua Eropa telah selesai melakukan pengundian babak semifinal UEFA Nations League 2022/23. Kegiatan ini berlangsung di markas UEFA, Swis pada Rabu (15/1/2023) malam WIB.

Para kontestan tersebut berasal dari juara setiap grup yang telah menyelesaikan pertandingan pada September 2022. Adapun 4 tim semifinalis adalah Kroasia ( grup A1), Spanyol (grup A2), Italia (grup A3), dan Belanda (grup A4).

Hasil undian mempertemukan Belanda menghadapi Kroasia, sementara laga klasik tersaji pada laga Spanyol vs Italia. Kemudian untuk format laga adalah one match dengan terpusat pada satu negara untuk efisiensi waktu dan tenaga para pemain dan tim pelatih.

Sebagai informasi, putaran final UEFA Nations League 2022/23 akan bergulir di Belanda khususnya kota Rotterdam dan Enschede. Pemilihan tempat fase semifinal, perebutan peringkat ketiga, hingga final sudah terencana sebelum babak grup dimulai.

Baca juga: Arsenal Sukses Menangi Duel Sengit Hadapi Manchester United

Hal ini tentu saja menjadi keuntungan bagi Belanda yang akan berlaga di depan ribuan suporter sendiri. Selain itu harapan besar menjadi juara akan tersemat pada skuad Ronald Koeman yang akan menjadi tantangan mental tersendiri.

Adapun jadwal lengkap UEFA Nations League 2022/23:

Semifinal

Belanda vs Kroasia (De Kuip, Rotterdam pada 14 Juni 2023).

Spanyol vs Italia (De Grolsch Veste, Enschede pada 15 Juni 2023).

 

Perebutan tempat ketiga

(De Grolsch Veste, Enschede pada 18 Juni 2023)

 

Final

(De Kuip, Rotterdam pada 18 Juni 2023)

 

Sumber: Berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sepak Bola

Isports.id – Pemain bertahan klub Paris Saint Germain (PSG) Sergio Ramos resmi pensiun dari tim nasional Spanyol pada Kamis (23/2/2023). Pengumuman ini terkonfirmasi langsung...

Berita Olahraga

iSports.id – Sergio Busquets merupakan sosok gelandang terbaik yang dimiliki oleh skuad timnas Spanyol dan klub Barcelona saat ini. Kehadirannya sebagai pemain gelandang, membuat...

Sepak Bola

iSports.id – Timnas Spanyol menunjuk Luis de la Fuente sebagai kandidat pilihan mereka untuk menggantikan Luis Enrique sebagai pelatih kepala di timnas senior Spanyol....

Berita Olahraga

Isports.id – Luis Enrique menyatakan mundur dari kursi kepelatihan Timnas Spanyol. Hal ini terjadi beberapa hari setelah kegagalan tim Matador untuk melangkah lebih jauh...