Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Jerman Memulai Era Baru Dengan Hasil Imbang

iSports.id – Era Baru yang diusung oleh Joachim Loew bagi Timnas Jerman dimulai dengan hasil imbang. Loew yang memutuskan untuk tidak menggunakan muka-muka lama di Timnas Jerman berpikir sudah saatnya memulai regenerasi tim. Hal ini dimaksudkan agar permainan Tim Panser lebih berkembang di era mendatang.

Bermain di Volkswagen Arena, Kamis (21/3), Tim asuhan Joachim Low seakan berwajah baru. Beberapa muka baru di Timnas Jerman diturunkan sejak menit awal. Sebut saja Lukas Klostermann dan Marcel Halstenberg, keduanya bermain sebagai bek sayap. Pemain muda lain seperti Kai Havertz juga dipercaya berdiri langsung di belakang Timo Werner, yang bermain sebagai striker tunggal di pertandingan ini.

Neuer yang akan memimpin skuat baru Jerman nantinya

Laga berjalan menarik pada awal. Serangan dini Jerman langsung membuahkan peluang bagus. Sebuah sepakan dilepaskan oleh Havertz dari jarak dekat, namun masih bisa diantisipasi oleh kipper Serbia Marko Dmitrovic. Di kubu Serbia mereka lebih mengandalkan serangan balik, dengan inisiasi serangan yang dibangun oleh Adam Ljajic.

Menit ke-12 publik tuan rumah dibuat terdiam oleh gol Luka Jovic. Pemain Eintracht Frankfurt yang sedang on fire ini membawa timnya unggul terlebih dahulu. Jovic memanfaatkan kelengahan pertahanan Jerman saat menghadapi sepak pojok. Awalnya bola tendangan sudut Serbia mampu dimanfaatkan oleh Nemanja Maksimovic di tiang dekat, Jovic yang berada pada posisi yang tepat kemudian meneruskannya menjadi gol, 0-1 untuk Serbia.

Pemain Serbia merayakan gol dari luka Jovic

Tersengat gol Jovic Jerman langsung bereaksi. Sepuluh menit berselang Maksimovic melakukan kesalahan yang kemudian diubah seketika menjadi serangan balik cepat oleh Klostermann. Namun sayang umpannya pada Timo Werner kembali diselamatkan oleh Dimtrovic.

Setelah interval pertama, Low merasa harus mengembangkan permainan timnya. Marco Reus masuk menggantikan Havertz, lalu disusul Leon Goretzka menggantikan Julain Brandt.

Hasilnya langsung terlihat. Menit ke-59 Reus hampir menyamakan kedudukan andai Dmitrovic tidak bermain gemilang di bawah mistar gawang. Menit 69 jerman akhirnya berhasil menyamakan kedudukan. Leon Goretzka sukses mengkonversi umpan Reus dengan eksekusi indah di depan kotak pinalti Serbia setelah mengecoh satu pemain bertahan, skor imbang 1-1.

Leon Goretzka yang sukses membayar kepercayaan Low

Dmitrovic benar-benar bermain luar biasa pada pertandingan kali ini. Peluang-peluang jerman mampu dimentahkannya dengan baik. Bahkan ketika Serbia harus lebih tertekan akibat kartu merah yang diterima oleh Milan Pavkov usai tekel brutalnya kepada Leroy Sane. Sampai akhir laga skor imbang tidak berubah.

baca juga : mencintai bayern itu berat

WAJAH BARU TIMNAS

Era baru, itulah kata yang tepat bagi Timnas Jerman saat ini. Setelah hancur-hancuran pada tahun lalu, Die Mannschaft kini banyak diperkuat muka baru sebagai tulang punggung tim. Seperti yang kita tahu pada Piala Dunia 2018 tahun lalu Jerman tampil buruk setelah tersingkir di fase grup. Bahkan saat menghadapi Korsel di laga penentu, Jerman takluk dua gol tanpa balas.

Jerman saat dikalahkan Korea Selatan di Piala Dunia 2018

Performa pemain senior yang terus menurun pada kompetisi itupun berlanjut pada UEFA Nation League. Bergabung di Liga A bersama Belanda dan Prancis, Jerman hanya bisa mendapat hasil seri dari empat pertandingan. Hasil ini membawa mereka menjadi juru kunci dan terdegradasi ke Liga B.

Berkaca dari hasil tersebut, Joachim Low melakukan perubahan skuat demi kualifikasi Euro 2020. Low hanya membawa tiga nama yang menjadi bagian skuat juara dunia 2014, yakni Manuel Neuer, Toni Kroos, dan Mathias Ginter. Sementara nama-nama seperti Mats Hummels, Jerome Boateng, Mesut Ozil, Mario Goetze, dan Thomas Mueller tidak lagi dibawa.

Joachim Low yang tidak lagi memanggil Thomas Muller

Laga kontra Serbia dini hari, (21/3), menjadi debut pembuka bagi muka-muka baru tersebut. Terdapat bek kanan Lukas Kloterman (RB Leipzig), gelandang Maximilian Eggestain (Werder Bremen), dan bek Niklas Stark (Hertha Berlin). Selain itu ada pemain yang minim caps seperti Segre Gnabry, Marcel Hastenberg, Nico Schulz, Jonathan Tah, dan Thilo Kehrer.

“Setelah Nation League selesai, kami pun berpikir seperti apa gaya main di tim kualifikasi ini, lalu seperti apa wajah tim nanti di 2020” – Joachim Low

Dikutip dari Sky Soprts Low menyatakan bahwa era baru ini dimulai pada kualifikasi Piala Eropa 2020, perubahan ini dilakukan berkaca dengan hasil Jerman pada tahun lalu.

baca juga : Timo Werner makin dekat dengan Bayern Muenchen

Susunan Pemain

Jerman (4-2-3-1)

Pelatih : Joachim Low

Manuel Neuer (M. Andre Ter Stegen), Lukas Klostermann (Thilo Kehrer), Jonathan Tah, Niklas Sule, Marcel Halstenberg, Joshua kimmich, Kai Havertz (Marco Reus), Julian Brandt (Leon Goretzka), Leroy Sane (Nico Schulz), Timo Werner

 

Serbia (4-3-3)

Pelatih : M Kristajic

Marko Dmitrovic, Antonio Rukavina, Uros Spajic, Nikola Milenkovic, Miroslav Bogosavac (Stefan Mitrovic), Nemanja Maksimovic (Branko Jovicic), Mijat Gacinovic (Nemanja Radonjic), Sergei Milinkovic Savic (Sasa Lukic), Darko Lazovic (Andrija Zivkovic), Adem Ljajic, Luka Jovic (Milan Pavkov)

baca juga : Sejarah berdarah Escobar

Sumber : berbagai sumber

Foto : berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id – Dengan seriusnya, Timnas Jerman panggil Toni Kroos dalam mempersiapkan untuk ajang piala Euro 2024 pada musim ini. Toni Kroos akan bersiap untuk...

Berita Olahraga

Isports.id – Kabar terbaru dari bursa transfer pemain musim dingin dengan Timo Werner akhirnya kembali liga primer Inggris 2023/24. Namun penyerang timnas Jerman ini...

Sepak Bola

Isports.id – UEFA selaku federasi tertinggi sepak bola benua Eropa telah selesai melakukan pengundian babak semifinal UEFA Nations League 2022/23. Kegiatan ini berlangsung di...

Berita Olahraga

Isports.id – Laga terakhir grup E Piala Dunia 2022 antara Jepang vs Spanyol memiliki banyak catatan unik tersendiri. Pertandingan yang berlangsung di Khalifa Internasional...