Connect with us

Hi, what are you looking for?

Liga Inggris

Manchester City: 5 Fakta Unik Dibalik Gelar Premier League 3 Kali Beruntun

Manchester City
Spanduk kejuaraan Manchester City berkibar di Etihad Stadium | foto: News 24

Last updated on 22 Mei, 2023

iSports.id – Ada 5 fakta unik atas keberhasilan Manchester City dalam memenangkan gelar ‘hattrick’ Premier League tepat di musim 2022/23 ini. Gelar tersebut resmi mereka dapatkan dari kekalahan Arsenal 1-0 dari Nottingham Forest, di Stadion City Ground.

Arsenal dengan perolehan 81 poin di 37 pertandingan ini tidak mampu lagi mengejar ketertinggalannya atas Manchester City. Dengan demikian, Pep Guardiola bersama klubnya menjadi juara, berikut fakta-fakta unik yang hadir bersama gelar juara tersebut.

Peluang Manchester City Meraih Treble Winner

Fakta unik yang pertama adalah peluang The Citizens untuk mendapatkan tiga gelar sekaligus semakin besar. Mereka saat ini sudah mengamankan satu gelar, dan akan menjalani dua final lainnya untuk meraih treble winner.

Baca juga: Pep Guardiola: Erling Haaland Adalah Anugerah

Pada 3 Juni 2023 nanti, Manchester City akan pergi ke Stadion Wembley menghadapi rival sekota, Man United dalam perebutan gelar Piala FA. Kemudian, di tanggal 11 pada bulan yang sama, mereka akan melangkah ke final Liga Champions bertemu Inter Milan.

Erling Haaland Menjadi Pemecah Rekor Sepanjang Masa

Kedua, pemain asal Norwegia yang memulai debut di musim ini, Erling Haaland bertransformasi menjadi mesin gol yang ganas. Ia mencetak gol demi gol dalam 36 pertandingan Liga Inggris yang telah ia jalani serta beberapa hattrick.

Baca juga: Arsenal Batal Dapatkan Wilfried Zaha untuk Bursa Transfer Musim Depan?

Erling Haaland memiliki posisi sebagai striker yang sangat berbahaya dengan bantuan Kevin De Bruyne, Phil Foden, serta Jack Grealish. Sejauh ini, Haaland telah mencetak 36 gol dari 33 penampilan di Liga Inggris, menjadikannya pencetak gol terbanyak semusim.

Gelar Ketiga Manchester City Secara Beruntun

Dalam perayaan gelar kali ini, The Citizens sukses mengoleksi trofi ketiganya di selama berturut-turut sejak musim 2020/21 lalu. Ini merupakan pencapaian luar biasa yang tadinya hanya mampu dilakukan oleh Man United di bawah asuhan Sir Alex Ferguson pada 2009.

Baca juga: Final Liga Champions Batal Dilaksanakan Di Turki?

Pencapaian yang mereka raih seolah-olah membuat Premier League yang kompetitif menjadi liga petani layaknya Ligue 1 atau Bundesliga. Dengan manajemen yang baik, Pep mampu menyulap para pemainnya menjadi amunisi mengerikan bagi musuh.

Pep Menemukan Formasi Pemain yang Sangat Sempurna

Berbicara soal formasi, strategi, dan taktik, sudah tidak ada keraguan lagi bahwa Pep Guardiola adalah seniman paling berbakat dalam hal ini. Meski selalu gagal di Liga Champions, ia bisa bersabar dan membangun kepercayaan diri para pemain dari dalam.

Dengan formasi 4-2-3-1 yang mengandalkan kerjasama tim yang berkelas serta skill individu yang mumpuni, The Citizens sulit terkalahkan. Terlebih, mereka memiliki kiper utama dan cadangan yang sama kuatnya, yakni Ederson Moraes dan Stefan Ortega.

Kemerosotan Chelsea dan Liverpool

Fakta unik terakhir yang datang bersama kemenangan Blue Moon dalam kompetisi Premier League ini adalah kemerosotan tim raksasa lainnya. Liverpool yang musim kemarin menjadi saingan ketat, justru sekarang harus berjuang mati-matian untuk sekedar lolos 4 besar.

Sementara itu, saingan berat dari kota London, yakni Chelsea melemah jauh lebih parah dari Liverpool. Mereka terus mengalami kekalahan seiring rotasi manajemen dan kepemilikan klub yang terjadi musim 2022/23 ini.

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id — Pihak eksekutif Liga Premier Inggris baru-baru ini mengatakan proses sanksi akan segera berlaku untuk klub Everton. Sebelum itu, The Magpies sempat mengajukan...

Berita Olahraga

iSports.id — Manchester City naik ke puncak Liga Premier setelah membantai Luton dengan skor 5-1 di Etihad. Di pertandingan lainnya, Newcastle United mendapatkan poin...

Berita Olahraga

iSports.id — Pochettino memainkan Chilwell terakhir kali menjadi starter untuk Chelsea pada 2 Maret melawan Brentford. Sejak itu, ia hanya bermain beberapa menit untuk...

Liga Inggris

iSports.id — Chelsea memastikan kemenangannya melalui gol Nicolas Jackson, Cole Palmer, dan Mykhailo Mudryk. Dengan kemenangan ini, mereka telah menjegal langkah Newcastle United untuk...