Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Manchester City vs Leipzig: Prediksi 16 Besar Liga Champions

Manchester City
foto: berbagai sumber

iSports.id – Manchester City sebentar lagi akan bersiap menghadapi RB Leipzig di leg pertama fase knockout UEFA Champions League. Rencananya, kedua tim akan bertemu pada Kamis, (23/2/2023) pukul 03.00 dini hari WIB.

Meski mampu menampilkan performa terbaiknya dalam liga domestik satu dekade terakhir, bayang-bayang gelar UCL masih saja menghantui. Pep Guardiola dan anak-anak asuhnya tentu tidak akan melewatkan kesempatan baik di musim kali ini.

Performa Terbaik Manchester City untuk Raih Gelar Liga Champions

Lawan Manchester City kali ini adalah RB Leipzig yang menduduki peringkat kelima di Bundesliga Jerman. Meski tidak memiliki statistik yang setara dengan Borussia Dortmund, akan tetapi tim yang satu ini tidak boleh dianggap remeh.

Baca juga: Real Madrid Raih Kemenangan di Menit Terakhir Melawan Leipzig

Kembalinya Christopher Nkunku setelah cedera 98 hari memberikan dampak besar bagi kemajuan tim. Terbukti, di pertandingan mereka melawan Wolfsburg, Leipzig sukses merampas tripoin dengan 3 gol tanpa balas.

Kemampuan yang ia miliki sebagai pemain ujung tombak tidak hanya mengandalkan umpan dari pemain lain. Namun, ia juga dapat memposisikan diri sebagai pemain kedua yang berperan untuk menciptakan gol.

Assist yang ia beri pada Konrad Laimer ampuh di menit ke-85 sehingga timnya meraih gol kedua. Akankah striker berkebangsaan Prancis tersebut mampu mengganggu, bahkan menumbangkan ambisi The Citizens?

Peluang The Citizens untuk Memenangkan Laga

Sementara itu, dari sisi Pep Guardiola, ini adalah kesempatan emas untuknya bangkit dari keterpurukan yang dialami setelah imbang melawan Forest. Liga Champions akan menjadi ajang pembuktian diri sebelum ia mundur dari jajaran manajerial.

Baca juga: Liverpool Lolos Ke Babak 16 Besar Liga Champions 2022/2023, Setelah Bantai Ajax 3-0

Dari kabar yang beredar, Pep memiliki peluang besar untuk pergi dari Etihad Stadium jika klub terbukti bersalah dalam kasus finansial. Meski demikian, Pep dengan pihak klub masih terikat kontrak hingga tahun 2025 mendatang.

Akankah Manchester City dapat memenangkan pertandingan tersebut? Atau tumbang di Red Bull Arena, Kamis dini hari nanti? Pertandingan dapat disaksikan langsung melalui platform live streaming Vidio dan stasiun TV SCTV.

Sumber: Berbagai Sumber 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id — Manchester City akan mendebutkan seragam kandang baru mereka pada tur pramusim setelah meluncurkan versi terbaru bersama Puma. Seragam musim depan akan menampilkan...

Berita Olahraga

iSports.id — Ange Postecoglou yang marah menegaskan bahwa 48 jam terakhir telah menunjukkan fondasi Tottenham rapuh. Mereka harus menelan kekalahan 2-0 setelah menjamu Manchester...

Berita Olahraga

iSports.id — Manchester City sukses tuntaskan misi mengamankan poin penuh di kandang Tottenham Hotspur dan merebut kembali posisi puncak klasemen Premier League. Dua gol...

Berita Olahraga

iSports.id — Musim 2023/24 Liga Premier Inggris tinggal menyisakan 1 pekan pertandingan lagi, dengan satu laga tunda. Enam klub akan saling berhadapan pada tanggal...

Exit mobile version