Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Menang Lawan Brentford, MU Meraih Kemenang Tandang Ke 300 Di Premier Legaue

Menang Lawan Brentford, MU Meraih Kemenang Tandang Ke 300 Di Premier Legaue
Brentford vs Manchester United

London, Isports.id – Pada Rabu malam (19/1/2021) Manchester United sukses mengalahkan tim promosi Brentford dengan skor 3-1. Gol dari Anthony Elanga, Mason Greenwood dan Marcus Rashford membuat asa United untuk kembali keempat besar terbuka. Tetapi dari kemenangan tersebut ada 1 catatan yang cukup menarik sekaligus menjadi rekor tersendiri bagi klub berjuluk “Setan Merah” tersebut.

Seperti yang dilansir oleh Opta, kemenangan melawan tuan rumah Brentford tadi malam merupakan kemenang tanda United ke 300 selama berkompetisi di Premier league. Raihan tersebut merupakan pertama kalinya sebuah klub meraih kemenangan tandang ke 300 dalam sejarah Premier League semenjak kompetisi tersebut lahir ditahun 1992 silam.

Dan yang menarik semenjak kompetisi Premier League lahir, United sudah menang di kendang 47 tim dari 49 tim yang pernah berkompetisi di Premier League. Dimana dalam catatan tersebut mereka hanya gagal menang saat bertandang ke Huddersfield Town dan Swindon Town.

Kemudian untuk stadion kandang lawan yang sering dimenangi MU, Villa Park markas Aston Villa serta Goodison Park kandang Everton merupakan 2 stadion dimana MU sering menang tandang. Pada laga melawan 2 tim tersebut, MU masinh-masing sudah menang sebanyak 17 kali ketika bertandang melawan kedua tim tersebut.

Setelah Villa Park dan Goodison Park, markas Newcastle United yaitu St James Park menempati urutan ketiga dimana MU paling banyak menang away. Ketika melawat ke markas Newcastle United tersebut, total United mengalahkan “The Magpies” sebanyak 14 kali ketika bertanding away ketim asal Inggris timur laut tersebut.

Hingga pertandingan tadi malam, MU sudah melakoni 567 pertandingan tanda selama keikutsertaan mereka di Premier League. Dimana dari statistic tersebut, MU menang sebanyak 300, seri 146 kali, dan menelan kekalahan sebanyak 122 kali.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id — Bos Brighton Roberto De Zerbi akan meninggalkan klub Liga Premier dengan persetujuan bersama setelah pertandingan terakhir mereka musim ini. Ia bergabung pada...

Berita Olahraga

iSports.id — FIFA akan mempertimbangkan untuk mengizinkan liga-liga domestik memainkan pertandingan di luar negeri. Kebijakan tersebut tentunya akan membuka pintu bagi Liga Premier Inggris...

Berita Olahraga

iSports.id — Manchester City akan mendebutkan seragam kandang baru mereka pada tur pramusim setelah meluncurkan versi terbaru bersama Puma. Seragam musim depan akan menampilkan...

Berita Olahraga

iSports.id — Menjelang akhir musim, klub-klub elit mulai mencari rekrutan baru, termasuk klub Al-Nassr, Arab Saudi. Kabarnya, Cristiano Ronaldo mendesak pihak klub untuk mengejar...

Exit mobile version