Connect with us

Hi, what are you looking for?

MMA

ONE Friday Fights 1: Hadirkan Pertarungan Mingguan yang Menarik

ONE Friday Fights
Nong-O Gyanghadao menangkan duel kelas bantam | foto: ONE Championship

iSports.id – ONE Championship mulai menggelar ajang mingguan bertajuk ONE Friday Fights pada Jumat (20/1/2023). Dalam agendanya tahun 2023 ini, ajang beladiri campuran yang memiliki pusat di Singapura tersebut akan melaksanakan sebanyak 52 kali gelaran. Banyak petarung mengerikan yang akan bergabung di dalamnya.

ONE Friday Fights Night 1: Hasil Pertandingan

Di ajang pertama yang telah berlangsung, yakni ONE Friday Fights 1 ada pertarungan sengit antara Nong-O Gaiyanghadao melawan Alaverdi Ramazanov. Nong-O yang merupakan juara sabuk emas tersebut tampil sangat ganas. Ramazanov, petarung Rusia yang memiliki julukan Babyface Killer bahkan tidak mampu berkutik dibuatnya.

Baca juga: ONE Championship Gelar Pertarungan MMA Muaythai Kelas Terbuka

Pertarungan kelas bantam tersebut akhirnya mengeluarkan Nong-O Gaiyanghadao sebagai pemenangnya. Ia berhasil membuat Ramazanov benar-benar berlutut di kakinya setelah menerima pukulan tanpa belas kasih hingga waktu tersisa 59 detik.

Seksan Or Kwanmuang vs Tyson Harrison

ONE Friday Fights

Seksan vs Harrison | foto: ONE Championship

Pertarungan kedua, yakni pada kelas catchweight ada Seksan Or Kwanmuang yang bertarung menghadapi Tyson Harrison. Petarung berbakat asal Thailand, Seksan juga tampil ganas sebagaimana Nong-O. Sayang, lawan yang ia hadapi adalah petarung Australia yang lebih besar dan tangguh, yakni Harrison.

Di awal pertarungan, Harrison tampak memanfaatkan ukuran tangannya yang lebih panjang untuk mengantisipasi pukulan beruntun Seksan. Hingga 30 detik terakhir, Seksan terlihat beberapa kali terhuyung saat menerima pukulan musuhnya. Namun, ia terus berdiri dan membalas sebisa mungkin.

Baca juga: Jeka Saragih vs Anshul Jubli Road to UFC Final!

Hingga lonceng terakhir berbunyi, dewan juri akhirnya mengangkat Seksan sebagai pemenang atas split decision. Ini membuatnya sangat gembira, karena kemenangan yang ia raih bertepatan dengan hari ulang tahunnya.

Prajanchai PK.Saenchai vs Kompetch Sitsarawatsuer

Di laga terakhir di ONE Friday Fights 1, ada mantan Juara Dunia ONE Strawweight Prajanchai PK.Saenchai yang kembali tampil sebagai pemenang. Ia membuat penonton bersorak-sorai dengan menampilkan tinju masterclass untuk mengalahkan Kompetch Sitsarawatsuer melalui keputusan mutlak.

Musuhnya adalah Kompetch Sitsarawatsuer yang sangat agresif sejak awal, Prajanchai menggunakan gerakan kepala dan tangannya yang secepat kilat. Hasilnya, ia sukses memaksa Kompetch menahan napas dan ketegangan setiap menerima pukulan yang juga keras tersebut.

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

ONE Championship

iSports.id – Salah satu petarung asal Asia Tenggara terbaik saat ini adalah sosok Rodtang Jitmuangnon. Petarung asal Thailand tersebut mendapat julukan ‘Iron Chin’ karena...

Berita Olahraga

iSports.id – Mantan penantang juara ONE Championship, Iuri Lapicus, meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan motor di Italia. Kabar duka ini terkonfirmasi melalui unggahan mentor...

ONE Championship

iSports.id – Satu lagi petarung asal Indonesia yang siap mengharumkan nama negara di kancah internasional. Pada akhir Februari silam, Linda Darrow menjalani debutnya pada...

MMA

iSports.id – Sudah dua bulan sejak Francis Ngannou meninggalkan UFC. Setelah konflik dalam negosiasi kontrak, petarung asal Kamerun tersebut memutuskan untuk meninggalkan UFC. Baik...