Connect with us

Hi, what are you looking for?

MMA

One Pride MMA : ‘Sesuatu’ di Balik Duel Angga vs Hatoropan

One Pride
One Pride Angga vs Hatoropan | Berbagai sumber

Last updated on 31 Januari, 2022

isports.id – Berita terbaru dari ajang One Pride Mixed Martial Arts, yakni adanya ‘sesuatu’ yang melatarbelakangi duel antara Hatoropan Simbolon dan Angga.

Persaingan kedua petarung tersebut bisa dibilang cukup menarik untuk dibahas pekan ini, sebab adanya kabar soal ‘dendam’ salah satu petarung.

Karena sejauh ini Hatoropan belum meraih satu pun kemenangan dari dua pertarungan terakhir melawan Angga di One Pride MMA.

Baca juga : Ajang ONE Championship Menjadi Olaharga Terpopuler Di Media Sosial Selama 2021, Begini Faktanya

Persaingan Angga dan Hatoropan di One Pride MMA

Angga berhasil mempermalukan Hatoropan pada tahun 2017 lalu, ketika keduanya berduel di Fight Night 13. Pada saat itu, petarung yang beralias ‘The Hitman’ sukses menundukkan musuhnya dalam duel perbaikan kelas lightweight.

Kabar ini cukup populer di kalangan pecinta MMA yang biasa mengikuti jalannya Fight Night di One Pride.

Mengutip ulasan dari laman resmi onepride.net, terdapat sejumlah fakta yang membuktikan kebenaran kabar tersebut. Yakni ketika Fight Night 40 yang berlangsung 2 tahun lalu, Hatoropan bertemu kembali dengan ‘The Hitman’ Angga.

‘The Hitman’ memberi pukulan bertubi-tubi pada ronde kedua dengan teknik ground and pound hingga wasit memisahkan keduanya. Kekalahan tersebut membuat Angga menang 2 kali atas Hatoropan.

Bagi Hatoropan, ini adalah kekalahan telak. Lalu, apakah pertandingan nantinya Hatoropan mampu mengembalikan nama baiknya? Akankah akan ada duel trilogi pada pertandingan ke depan?

Angga dan Hatoropan sudah memulai rivalitas mereka sejak 2017. Yakni pada Fight Night 13, saat keduanya bertemu di duel perbaikan kelas lightweight. Angga memenangkan duel tersebut dengan kemenangan decision.

Yang kedua adalah duel titel fight pada tahun 2020 pada Fight Night 40. Angga kembali menumbangkan Hatoropan, dan memaksanya mengakui kekalahan dengan teknik ground and pound.

Baca juga : Conor McGregor : Sang Juara yang Penuh Kontroversi

Duel Lainnya

Ada berita menarik selain rivalitas Angga dan Hatoropan, yakni Rama Sabturi yang menantang Jeka Saragih. Keduanya berencana bertanding pada Fight Night 56 yang tersiar melalui saluran televisi tvOne.

Promotor One Pride MMA akan mempertemukan Jeka Saragih dengan Rama pada pertarungan contender fight kelas lightweight (70,3 kg) di Fight Night 56. Mulanya, Jeka sudah terjadwal dalam duel melawan Reza Arianto. Sayangnya Reza tidak jadi maju sebab cedera pada lututnya.

Yang akhirnya kemunduran Reza menjadi kesempatan bagi Rama untuk maju menantang Jeka Saragih.

Bagi petarung yang memiliki nama lengkap Jeka Asparido Saragih tersebut, ia akan menghadapi siapa pun yang berani maju melawannya.

Jeka saat ini bertekad merampas sabuk juara dari tangan sang juara bertahan, Angga. ‘The Hitman’ sebelumnya sudah sempat merampas gelarnya di Fight Night 36.

Jeka, petarung berusia 26 tahun asal Sumatera Utara tersebut yakin akan memenangkan kembali pertarungan mendatang. Saat ini, ‘Si Tendangan Maut’ berada di posisi puncak kelas 70,3 kilogram One Pride MMA.

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

MMA

iSports.id — Billy Pasulatan sukses memenangakan pertarungan perdana di kelas terbang One Pride MMA 77 atas musuhnya, David Leonardo. Pertarungan tersebut berlangsung pada Sabtu...

MMA

iSports.id — Ada kabar gembira yang datang daru dua petarung hebat One Pride MMA, Gugun Gusman dan Yudi Cahyadi. Kedua petarung tersebut dalam waktu...

Berita Olahraga

iSports.id – Mario Satya Wirawan memiliki ambisi tinggi saat menghadapi Gugun Gusman dalam pertarungan One Pride MMA 77 King Size New Champion. Petarung tangguh...

Berita Olahraga

iSports.id – 15 Juli silam, One Pride MMA 70 digelar di Jakarta. Seperti biasanya, total ada lima pertarungan pada gelaran tersebut. Dari lima pertarungan...