Connect with us

Hi, what are you looking for?

Badminton

Sektor Ganda Putri Tanpa Wakil di Ajang India Open 2023

Fajar/Rian

Last updated on 18 Januari, 2023

iSports.id – Memasuki tahun 2023, pagelaran BWF World Tour kembali bergulir. Tur dunia di ajang bulutangkis ini dibuka oleh turnamen Petronas Malaysia Open Super 1000 yang telah diselenggarakan pada 10 – 15 Januari 2023 kemarin. Dilanjutkan dengan turnamen kedua yakni Yonex Sunrise India Open Super 750.

Indonesia mengirimkan beberapa nama perwakilan atlet untuk mengikuti ajang Yonex Sunrise India Open Super 750 yang digelar pada 17 – 22 Januari 2023. Total ada sebanyak 14 perwakilan Indonesia, baik dari sektor tunggal maupun ganda. Turnamen ini akan diselenggarakan di KD Jadhav Indoor Hall, New Delhi.

Konferensi Pers Menjelang India Open 2023

Konferensi Pers Menjelang India Open 2023 (Foto: twitter/CricSubhayan)

Sektor terbanyak yang mengirimkan perwakilannya dari sektor ganda putra sebanyak 5 pasangan. Salah satunya, terdapat pasangan ganda putra nomor 1 dunia, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Keduanya juga sudah menjuarai ajang sebelumnya, tepatnya di Petronas Malaysia Open Super 1000.

Sedangkan, sektor tunggal putri menjadi sektor yang paling sedikit dengan hanya mengirimkan satu atlet andalan terbaiknya. Untuk sektor tunggal putra dan ganda campuran, sama-sama mengirimkan 4 perwakilan.

Sektor Ganda Putri Tidak Mengirimkan Wakil

Sayangnya, sektor ganda putri harus absen dengan tidak mengirimkan wakilnya sama sekali. Hal ini karena Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang menjadi satu-satunya wakil harus mengundurkan diri dari ajang ini pasca cedera yang dialami oleh Fadia. Fadia mengalami cedera strain ligament pergelangan kaki kanan saat berlaga di semifinal Petronas Malaysia Open Super 1000 yang tengah melawan pasangan China, Chen Qing Chen/Jia Yifan.

Siti Fadia Cedera

Siti Fadia Silva Ramadhanti Mengalami Cedera Strain Ligament Pergelangan Kaki Kanan Saat Berlaga di Semifinal Petronas Malaysia Open Super 1000 (Foto: PBSI)

Berikut nama-nama perwakilan Indonesia di Yonex Sunrise India Open 2023:

Tunggal Putra:

  1. Anthony Sinisuka Ginting
  2. Jonatan Christie
  3. Chico Aura Dwi Wardoyo
  4. Shesar Hiren Rhustavito

Tunggal Putri

  1. Gregoria Mariska Tunjung

Ganda Putra:

  1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
  2. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
  3. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
  4. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
  5. Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana

Ganda Campuran

  1. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
  2. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
  3. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
  4. Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela

 

Sumber: Berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Badminton

iSports.id – Peringkat puncak di sektor ganda putra masih didominasi oleh pebulutangkis dari Indonesia. Di tahun 2023 giliran Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menempati...

Badminton

iSports.id – Indonesia kembali mengikuti turnamen bulutangkis dunia di Kejuaraan Asia Beregu Campuran atau Badminton Asia Mixed Team Championship 2023. Sebelumnya, di tahun 2021...

Berita Olahraga

iSports.id – Pebulutangkis ganda putra peringkat 1 dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto masuk dalam daftar 40 tokoh berpengaruh Indonesia. Keduanya tercatat dalam daftar 40...

Berita Olahraga

iSports.id – Turnamen Yonex-Sunrise India Open Super 750 sudah mencapai babak final pada 22 Januari 2023. Babak final diisi oleh sebagian besar pemain dari...