Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Jadwal Pertandingan Liga Inggris Pekan ke 38

Liga Inggris
Tiga tim akan bersain memperebutkan dua tiket tersisa ke Liga Champions yakni Manchester City, Liverpool, dan Arsenal

Pekan terakhir Liga Inggris akan sangat menentukan bagi tiga tim yang bersaing berebut tiket ke Liga Champions musim depan. Manchester City, Liverpool, dan Arsenal akan berusaha menampilkan performa terbaiknya.

Manchester City akan bertamu ke markas Watford, Liverpool siap menjamu tim yang sudah pasti terdegradasi Middlesbrough, sedangkan Arsenal harus menjamu lawan yang berimbang yakni Everton.

Seperti dikutip Soccerway, pelatih Manchester City Pep Guardiola mengatakan. “Menangkanlah pertandingan dengan tim Anda sendiri, atau lolos sebelumnya, atau menangkan Liga Champions, maka dengan itu kita tak akan punya masalah dengan tim lain.”

Guardiola memberikan respon terhadap ungkapan pelatih Arsenal Arsene Wenger yang menyatakan. “Saat mereka sudah aman, mereka tinggal bersantai, yang mana hal tersebut tidak terjadi 10 tahun lalu. Liga sudah berubah, mental dan moral, sudah banyak berubah.”

Pada pekan terakhir nanti akan menjadi taruhan bagi pelatih-pelatih ini, ketiga tim tersebut akan mengeluarkan seluruh kemampuan dan kesempatan untuk meraih hasil yang terbaik.

Sementara itu pada pekan penutup musim ini akan menjadi pesta resmi bagi sang juara, Chelsea. Diego Costa dkk akan merayakan dan memamerkan trofi Liga Inggris di depan hadapan pendukungnya sendiri saat melawan tim yang akan terlempar ke Divisi Championship yaitu Sunderland.

Berikut jadwal lengkap pekan ke 38 Liga Inggris.

Minggu, 21 Mei 2017 :
21.00 WIB Arsenal vs Everton
21.00 WIB Burnley vs West Ham United
21.00 WIB Chelsea vs Sunderland
21.00 WIB Hull City vs Tottenham Hotspur
21.00 WIB Leicester City vs AFC Bournemouth
21.00 WIB Liverpool vs Middlesbrough
21.00 WIB Manchester United vs Crystal Palace
21.00 WIB Southampton vs Stoke City
21.00 WIB Swansea City vs West Bromwich Albion
21.00 WIB Watford vs Manchester City

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id — Pochettino memainkan Chilwell terakhir kali menjadi starter untuk Chelsea pada 2 Maret melawan Brentford. Sejak itu, ia hanya bermain beberapa menit untuk...

Berita Olahraga

iSports.id — Chelsea memastikan kemenangannya melalui gol Nicolas Jackson, Cole Palmer, dan Mykhailo Mudryk. Dengan kemenangan ini, mereka telah menjegal langkah Newcastle United untuk...

Berita Olahraga

iSports.id — Manchester City gagal mengamankan 3 poin di pekan laga ke-28 di kandang Liverpool, Minggu 11 Maret 2024 pukul 22.00 WIB. Pada pertandingan...

Berita Olahraga

iSports.id — Arsenal naik ke puncak Liga Premier dengan cara yang dramatis. Permainan sengit antara musuh yang cukup tangguh, Brentford mampu mereka atasi dengan...