Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Medali Emas Asian Games, Tiket Son Hindari Wamil

Sumber google

Program Wajib Militer adalah keharusan bagi seluruh warga negara Korea Selatan, tak terkecuali untuk pemain sepak bola terbaiknya yang juga berlaga untuk Tottenham Hotspurs, Son Heung-Min.

Menurut peraturan pemerintah Korea Selatan, wajib militer harus diikuti bagi seluruh pria yang berumur 18-35 tahun. Jika ini menimpa Son maka karier sepak bola yang sudah dibangunnya akan terhancam hancur, karena wajib militer dilakukan selama 21 bulan. Artinya Son harus meninggalkan pekerjaannya sebagai pesepak bola selama itu.

Sebagai pemain Asia terbaik yang berlaga di Eropa, peraturan ini adalah mimpi buruk bagi nya. Namun, ada cara lain bagi Son agar terlepas dari program wajib militer, yaitu dengan membantu negaranya memenangi medali emas pada ajang Asian Games tahun ini. Sebab peraturan yang berlaku adalah, setiap warna negara yang memenangkan medali apapun di ajang Olimpiade dan medali emas di ajang Asian Games bisa terlepas dari program wajib militer.

Jadi, Asian Games tahun ini adalah kesempatan bagus sekaligus terakhir bagi pemain kelahiran 25 tahun tersebut. Selain sebagai negara favorit juara, kemampuannya yang sedang impresif bisa menjadi kunci keberhasilan membantu negara nya.

Namun Asian Games tahun ini adalah kesempatan terakhir baginya. Karena berdasarkan peraturan yang berlaku, penundaan wajib militer bagi mereka yang berkarir diluar negeri hanya sampai umur 27 tahun saja. Sedangkan Olimpiade terdekat baru dilaksanakan pada 2020 tahun nanti di Tokyo, yang ketika itu usia Son sudah 28 tahun.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Esports

iSports.id – Salah satu skuad gaming tersohor yang ada di Tanah Air, Persija Esports telah mengeluarkan pengumuman resmi terkait pengunduran diri para pemainnya. Skuad...

Sepak Bola

Isports.id – Perjuangan Timnas Spanyol dalam perhelatan piala dunia 2022 baru saja dimulai. Menjalani laga perdana menghadapi timnas Kosta Rika, mereka mampu tampil meyakinkan...

Berita Olahraga

Isports.id – Prancis terpaksa harus mencoret nama Karim Benzema menjelang Piala Dunia 2022 yang akan berlangsung selama beberapa hari mendatang. Hal ini karena tim...

Sepak Bola

Isports.id – Timnas Indonesia U20 berencana tiba di Spanyol untuk menggelar pemusatan latihan pada 16 November 2022, kemudian esok harinya akan menghadapi Prancis. Tidak...