Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Nominasi Peraih Golden Boy Award 2018

Di dunia sepakbola khusunya di Eropa, setiap tahunnya akan ada penghargaan bagi pesepakbola terbaik yang akan diberikan kepada seseorang pemain yang tampil baik dan memukau di sepanjang satu tahun kalender.

Jika bagi para pemain senior ada penghargaan seperti UEFA Men’s Player of the Year atau yang paling fenomenal yaitu FIFA Ballon D’or, ada pula penghargaan yang dikhususkan bagi para pesepakbola muda yang berprestasi di sepanjang tahun yang berkompetisi di Eropa.

Penghargaan tersebut diberi nama “Golden Boy Award”. Golden Boy Award pada awalnya dibentuk oleh majalah harian olahraga asal Italia, Tuttosport. Penghargaan ini sendiri dikhusukan untuk para pesepakbola muda yang berusia dibawah 21 tahun yang sedang bermain di kompetisi Eropa dan nominasi nya dipilih langsung oleh para jurnalis olahraga kenamaan di seluruh Eropa.

Untuk Golden Boy Award di tahun 2018 ini yang awalnya ada banyak sekali talenta muda Eropa yang dipilih oleh para jurnalis, menjelang akhir tahun 2018 ini nominasinya dikerucutkan menjadi hanya tinggal 20 pemain saja. Ke-20 pemain tersebut semuanya bermain di level/liga tertinggi di negara-negara Eropa.

Berikut ini adalah daftar nominasi peraih Golden Boy Award 2018:

1. Trent Alexander-Arnold (Liverpool)

2. Kelvin Amian (Touluse)

3. Houssem Aouar (Olympique Lyon)

4. Josip Brekalo (Wolfsburg)

5. Patrick Cutrone (AC Milan)

6. Dani Olmo (Dinamo Zagreb)

7. Tom Davies (Everton)

8. Mathijs De Ligt (Ajax Amsterdam)

9. Diogo Dalot (Manchester United)

10. Eder Militao (FC Porto)

11. Odsonne Edouard (Celtic)

12. Phil Foden (Manchester City)

13. Gedson Fernandez (SL Benfica)

14. Amadou Haidara (Salzburg)

15. Achraf Hakimi (Borussia Dortmund)

16. Nanitamo Ikone (Lille)

17. Justin Kluivert (AS Roma)

18. Kylian Mbappe (Paris Saint Germain)

19. Dayot Upamecano (RB Leipzig)

20. Vinicius Junior (Real Madrid)

Dari ke-20 nama pesepakbola muda diatas, terdapat nama-nama yang mungkin sudah terdengar familiar di telinga kita. Sebut saja seperti defender Liverpool yaitu Trent Alexander-Arnold yang membawa Liverpool berlaga di Final UCL 2018, lalu ada Mathijs De Ligt, Phil Foden, Achraf Hakimi, tak ketinggalan anak dari legenda hidup sepakbola Belanda Patrick Kluivert yaitu Justin Kluivert, ada juga striker AC Milan Patrick Cutrone dan yang paling fenomenal adalah penyerang muda PSG siapa lagi kalau bukan Kylian Mbappe.

Khusus untuk seorang Kylian Mbappe, ia berpeluang besar menjadi pemain pertama yang berhasil meraih Golden Boy Award selama dua tahun berturut-turut. Perlu diketahui pada Golden Boy Award di tahun 2017 lalu, Mbappe sukses meraih penghargaan tersebut.

Pada sepanjang tahun 2017, Mbappe memperkuat dua klub berbeda yaitu AS Monaco dan klubnya hingga saat ini Paris Saint Germain. Ketika meraih Golden Boy Award 2017, Mbappe berstatus sebagai pemain PSG karena penghitungannya adalah klub yang diperkuat oleh si pemain di akhir tahun atau ketika mendapatkan trofi Golden Boy Award.

Dimulai sejak tahun 2003 sudah tentu banyak pesepakbola muda yang berkompetisi di Eropa meraih penghargaan tersebut. Tak sedikit pula mantan peraih trofi Golden Boy Award yang kemudian menjadi pesepakbola dengan nama besar di Eropa, sebut saja Wayne Rooney, Lionel Messi, Cesc Fabregas, Sergio Aguero, Isco, hingga Paul Pogba.

 

Beberapa pesepakbola peraih Golden Boy Award

Jika ditilik ke belakang sejak tahun 2003 atau ketika penghargaan Golden Boy Award diadakan pertama kalinya, berikut ini adalah para pesepakbola peraih Golden Boy Award:

2003 – Rafael Van der Vaart (Ajax Amsterdam)

2004 – Wayne Rooney (Manchester United)

2005 – Lionel Messi (Barcelona)

2006 – Cesc Fabregas (Arsenal)

2007 – Sergio Aguero (Atletico Madrid)

2008 – Anderson (Manchester United)

2009 – Alexandre Pato (AC Milan)

2010 – Mario Balotelli (Manchester City)

2011 – Mario Gotze (Borussia Dortmund)

2012 – Isco (Malaga)

2013 – Paul Pogba (Juventus)

2014 – Raheem Sterling (Liverpool)

2015 – Anthony Martial (Manchester United)

2016 – Renato Sanches (Bayern Munich)

2017 – Kylian Mbappe (Paris Saint Germain)

Dari daftar diatas, hanya Manchester United klub yang berhasil mengirimkan pemainnya meraih penghargaan Golden Boy Award lebih dari satu kali, yaitu tiga kali (2004, 2008, 2015). Klub-klub selain Manchester United hanya mampu mengirimkan pemainnya meraih penghargaan Golden Boy Award masing-masing satu kali.

Sementara itu, Perancis menjadi negara yang pemainnya paling banyak meraih Golden Boy Award yaitu tiga kali pada tahun 2013 (Paul Pogba), 2015 (Anthony Martial), dan 2017 (Kylian Mbappe). Sementara dibawah Perancis ada Inggris, Argentina, Brazil, dan Spanyol yang pemainnya meraih Golden Boy Award sebanyak masing-masing dua kali.

Jika dilihat dari data-data dan fakta diatas, patut kita tunggu siapa yang akan meraih penghargaan Golden Boy Award di tahun 2018 ini. Semoga siapapun pemenangnya akan mampu menjadi pesepakbola yang hebat sekaligus berpengaruh di masa mendatang. We’ll See!

 

Baca Juga:  Kembalinya Frank Lampard Warnai Kemenangan Chelsea Atas Derby, Hasil Lengkap 16 Besar Carabao Cup 2018/2019

 

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id – Baru-baru ini berita Spanyol mengabarkan, kalau FC Barcelona tertarik untuk datangkan Bruno Fernandes ke Camp Nou musim ini. Hal itu karena, Joan...

Sepak Bola

iSports.id — Everton mendapat kebobolan dua penalti pada babak pertama di Old Trafford ketika Manchester United Sabtu malam. The Red Devils bangkit kembali ke...

Sepak Bola

iSports.id — Kylian Mbappe berhasil menepis anggapan sebagian orang akan penampilan yang kurang bagus akhir-akhir ini. Ia berhasil membawa PSG lolos ke perempat final...

Liga Perancis

iSports.id — Paris Saint-Germain (PSG) sedang menjalani rangkaian persiapan untuk pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions besok dini hari WIB. Pelatih Luis...