Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

PT LIB dan PSSI Diharapkan Lebih Baik Dalam Integrasi Sistem

PT LIB dan PSSI Diharapkan Lebih Baik Dalam Integrasi Sistem
(Foto: isports.id)

Hukuman kalah walk out, 0-3 Mitra Kukar dari Bhayangkara FC di pertandingan pekan ke-33 Liga 1 Indonesia 2017, Jumat (3/11) menyisakan kekisruhan. Sebab, klub yang bermarkas di Stadion Aji Imbut itu dihukum karena memainkan pemain ilegal.

Jakarta, isports.id Mohamed Sissoko yang dilarang tampil selama dua pertandingan karena menginjak pemain Borneo FC tetap ditampilkan Mitra Kukar saat berhadapan dengan Bhayangkara FC. Usai laga, The Guardian melaporkan kepada Komisi Disiplin (komdis) PSSI.

“Hanya selang dua hari kemudian, Komdis PSSI mengeluarkan keputusan. Mitra Kukar dinyatakan kalah 0-3, meskipun dalam hasil pertandingan sebenarnya mereka mampu menahan imbang Bhayangkara FC dengan skor 1-1.”

Manajer Madura United, Haruna Soemitro menilai kejadian ini sebagai kesalahan bersama. Karena antara PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi tidak ada integrasi sistem yang baik.

“Ini integrasi sistem yang tidak jalan,” tutur Haruna, saat menghadiri diskusi bersama PSSI Pers di Kuningan, Jakarta, Jumat (10/11).

Yang menjadi catatan Haruna adalah tidak adanya nama Sissoko dalam nota larangan bertanding (NLB). Padahal surat tersebut menjadi acuan untama pengawas pertandingan dan klub untuk melihat pemain yang sedang menjalani sanksi.

“Harus ada aturan mengenai kasus darurat. Kalau aturan itu ada, masalah Sissoko, (operator) Liga juga bisa kena hukuman. PSSI dan LIB tidak mengingatkan,” paparnya.

Meskipun pada akhirnya Mitra Kukar mengakui lalai dalam membaca surat elektronik yang dikirimkan Komdis PSSI terkait hukuman Sissoko. Namun, tidak tercantumnya nama pemain asal Mali dalam NLB harus dapat evaluasi

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sepak Bola

iSports.id – Erick Thohir sebut belum ada penambahan pemain naturalisasi lagi setelah ada beberapa pemain sudah resmi menjadi WNI. Sebelum pertandingan Rabu (13/3/2024) melawan...

Berita Olahraga

iSports.id – PSSI optimis tiga pemain naturalisasi bisa membela timnas Indonesia melawan Vietnam dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026. Timnas Indonesia akan melawan Vietnam dalam...

Berita Olahraga

iSports.id – Bhayangkara FC pecat Mario Gomez sebagai pelatih kepala. Perpisahan itu telah terkonfirmasi oleh Sumardji, yang merupakan petinggi klub The Guardian. Karena hasil...

Berita Olahraga

iSports.id – Baru-baru ini, PSSI tunjuk Satoru Mochizuki jadi pelatih timnas putri Indonesia untuk memberikan sentuhan ciamiknya pada tahun ini. Pada Selasa (20/2/2024) pagi...