Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Rekor Maguire

iSports.id – Apa yang sudah ditunggu-tunggu, apa yang sudah dinanti-nanti, akhirnya datang juga. Kira-kira itulah gambaran kedatangan Maguire ke Manchster United. Para fans The Red Devils akhirnya bisa bernapas lega, Maguire benar-benar datang ke Manchester. Kedatanganya tidak sembarangan, harga mewah dan memecahkan rekor mengikuti kepindahannya.

Baca juga: Transfer Harry Maguire: Manchester United Ditikung Sang Tetangga?

BEK TERMAHAL

Transfer Maguire dari Leicester City ke MU akhirnya rampung. Maguire hijrah ke Old Trafford dengan nilai transfer 80 juta Euro (SetaraRp 1,3 triliun). Angka transfer tersebut memecahkan rekor bek termahal di dunia yang sebelumnya dipegang oleh Virgil van Dijk. Bek Belanda tersebut berharga 75 juta Euro saat pindah dari Southampton ke Liverpool pada Januari 2018.

Maguire menjadi bek termahal di dunia

Selain rekor sebagai bek termahal, rekor transfer lain yang dipecahkan oleh Maguire adalah rekor sebagai pemain termahal Inggris. Maguire menggeser rekor sebelumnya atas nama Kyle Walker yang bernilai 53 juta pound sterling (sekitar Rp 900 miliar) saat pindah dari Tottenham Hotspur ke Manchester City pada 2017.

“Aku berjanji akan memberikan segalanya pada klub ini” – Harry Maguire

Squad Setan Merah sendiri sebenarnya sudah dikait-kaitkan dengan Maguire sejak musim lalu. Sejumlah tawaran sempat ditolak, tapi kegigihan MU akhirnya membuahkan hasil positif “Manchester United dengan senang mengonfirmasi perekrutan Harry Maguire dari Leicester City,” demikian pernyataan resmi tim pemilik gelar Liga Inggris terbanyak ini.

Maguire terpesona dengan atmosfer Old Trafford

Kedatangan Maguire menjadi pembelian ketiga United pada musim ini. Sebelumny, Setan Merah sudah mendatangkan Aaron Wan Bisaka (Crystal Palace)dan  Daniel James (Swansea City). Tidak pelak Maguire diyakini melengkapi kuartet pertahanan baru United serta membentuk Twin Tower dengan Victor Lindelof. Di Old Trafford, Maguire diikat kontrak selama enam musim, plus opsi perpanjangan untuk setahun.

Baca juga: Sudah Sepakat, Wan-Bissaka Pindah ke Manchester United

KEMENANGAN KECIL ATAS PEP

Suksesnya Maguire pindah sebenarnya cukup rumit. Pada awalnya tentangga United, Manchester City sangat tertarik mendatangkan Maguire ke Etihad Stadium. Terlebih mereka baru saja ditinggal oleh kapten mereka Vincent Kompany, maka tidak salah jika Maguire merupakan opsi pengganti yang tepat. Awal cerita Guardiola merayu Maguire secara langsung sejak musim lalu, tapi jauh sebelum itu Ferguson telah memulai pendekatannya sejak si pemain berusia 17 tahun.

Awalnya Manchester City diunggulkan untuk mendapatkan Maguire

Dalam sebuah artikel di The Athletic, tiga jurnalis sepak bola Inggris: Laurie Withwell, Rob Tanner, dan Sam Lee merekam jelas kejadian tersebut. Cerita dimulai ketika klub yang diperkuat Maguire saat itu, Sheffield United bertemu tim muda MU dalam leg kedua final FA Youth Cup 2010/2011 yang dihelat di Manchester, 23 Mei 2011.

Mantan Pelatih tim senior MU, Sir Alex Ferguson menyaksikan langsung pertandingan ini dan melihat potensi Maguire muda. Dalam pertandingan, Maguire mengalami cedera kecil, lalu beberapa hari kemudian dia mendapat sebuah panggilan telepon dari Ferguson. Lewat telepon singkat itu, Fergie menanyakan perkembangan cedera Maguire dan memotivasi si pemain agar terus berkembang.

Maguire Saat di Sheffield United

Keterangan yang dipaparkan tiga penulis The Athletic di atas juga diamini mantan reporter The National, Andy Mitten. Mitten bahkan menyebut Ferguson tidak cuma menelpon, tapi juga mengirimi Maguire sebuah jersey Manchester United yang dibubuhi tanda tangannya. Ferguson memberi tahunya untuk tetap rendah hati dan bekerja keras karena yakin suatu saat Maguire akan tampil di level tertinggi,” tulis Mitten. Pesan Fergie dipegang teguh Maguire hingga dia pindah dari Sheffield ke Hull City pada musim 2014/2015.

Di Hull City Maguire semakin berkembang

Singkat cerita Maguire terus tumbuh menjadi defender kuat dan diperhitungkan di pentas Premiere League. Pun debut Maguire diberikan oleh Mike Phelan, yang tidak lain adalah asisten Fergie (sapaan akrab Ferguson) ketika di Hull City. Phelan sendiri kini menjabat sebagai asisten manajer Manchester united, Ole Gunnar Solksjaer. Disini kemudian Phelan dengan cerdas mampu memainkan perannya dan membantu proses kepindahan Maguire ke United. Kepindahan ini secara tidak langsung membuat Leicester menolak tawaran Manc.City dan Pep.

Di Leicester permainan Maguire semakin matang

Maguire membenarkan kalau kedekatannya dengan Phelan turut memengaruhi keputusannya memilih United. Dia bahkan merasa berutang budi pada sosok Phelan. “Dia [Phelan] selalu memberikan tips dan contoh dari para pemain hebat yang pernah dia latih. Dia merupakan orang yang memberiku kesempatan debut di Premier League bersama Hull,” ujar Maguire kepada Guardian. Welcome Maguire!

Baca juga: Daniel James Akan Menjadi Rekrutan Pertama Manchester United

Sumber: berbagai sumber
Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id – Baru-baru ini berita Spanyol mengabarkan, kalau FC Barcelona tertarik untuk datangkan Bruno Fernandes ke Camp Nou musim ini. Hal itu karena, Joan...

Liga Inggris

iSports.id — Everton mendapat kebobolan dua penalti pada babak pertama di Old Trafford ketika Manchester United Sabtu malam. The Red Devils bangkit kembali ke...

Sepak Bola

iSports.id — Manchester City selalu menjadi ancaman besar untuk klub-klub di Liga Inggris, terutama bagi rival sekotanya, MU. Kali ini, meski The Red Devils...

Sepak Bola

iSports.id – Manchester United akan menjamu Liverpool dalam pertandingan perempat final Piala FA setelah sukses mengalahkan Nottingham Forest 1-0. Sementara itu, The Reds juga...