Connect with us

Hi, what are you looking for?

Free Fire

Simak Kabar Terbaru FF x BTS yang Akan Rilis Bulan Depan

FF x BTS
Ilustrasi | foto : youtube

iSports.id Belum lama kabarnya, platform game online yang memiliki banyak penggemar di Indonesia, Free Fire (FF) akan segera mengadakan kolaborasi dengan BTS. Sebelumnya, BTS merupakan jenis musisi boyband asal Korea yang sangat terkenal. Kolaborasi tersebut yakni FF x BTS.

Mengutip kabar terbaru dari pengembang game online tersebut, yakni Garena Free Fire, ada kemungkinan bahwa kolaborasi tersebut akan benar-benar terwujud. Bahkan, dari beberapa sumber menyatakan kapan Free Fire akan segera mewujudkan kolaborasi tersebut.

Saat ini, para pemain game Free Fire tengah asyik memainkan event kolaborasi dengan game yang cukup populer pada masanya, yakni Assassins Creed. Para pemain yang mengikuti event tersebut sedang gencar-gencarnya berburu banyak hadiah seperti skin dan outfit ala-ala Assassins. Serta banyak juga yang bisa player dapatkan dalam event kolaborasi tersebut.

baca juga : Free Fire x Assassins Creed Cara Mendapatkan Item di Tower Assassins

Meski sedang seru-serunya dengan kolaborasi FF x Assassins saat ini, Garena Free Fire juga tengah menyiapkan kolaborasi lain. Ya, benar sekali, seperti pembahasan yang sudah ada di atas, yakni kolaborasi FF x BTS.

Kabar terbaru FF x BTS | foto : berbagai sumber

Gosip dan Tanggal Rilis Event Kolaborasi FF x BTS

Banyak player yang sulit mempercayai terjadinya kolaborasi keduanya. Di mana Free Fire adalah game online peperangan yang menantang dan BTS merupakan boyband K-Pop untuk Idol. Namun pada kenyataannya, kolaborasi ini menjadi kabar yang santer di tengah para player maupun fans dari boyband K-Pop tersebut.

Pada kesempatan yang telah rilis, Garena menampilkan video salah satu karakternya yang bernama Maxim yang tersedot ke dalam konser BTS. Mungkinkah karakter tersebut akan menjadi tokoh utama yang berperan besar dalam kolaborasi ke depannya?

baca juga : Free Fire Max: Cara Pakai Skill Karakter Efektif Bagi Pemula

Petunjuk lain yang telah dirilis oleh Garena sendiri adalah adanya poster Free Fire dengan boyband BTS di latar belakangnya. Di sudut poster tersebut terdapat teks atau kode yang bertuliskan ‘GENFF 9 APR’. Akankah itu sebuah petunjuk bahwa kolaborasi akan terlaksana pada tanggal 9 April ke depan?

Namun, belum ada kepastian akan apa yang terjadi di masa depan. Jika benar FF x BTS terwujud di bulan depan, perubahan apakah yang akan terjadi di dunia FF? Apakah skin yang tersedia memiliki tema K-Pop, dan karakter yang mewakili dari Boyband tersebut? Kita nantikan saja bersama-sama informasi selanjutnya pada kesempatan yang akan datang.

sumber : berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Free Fire

iSports.id – Ada beberapa cara dapatkan skin baju koko edisi ramadhan 2024, yang bisa teman-teman ikuti untuk mendapatkan dari event tersebut. Baju koko ini...

Esports

iSports.id – Kali ini kita akan membahas mengenai Mystery Shop Free Fire edisi lebaran, apakah Garena akan mengadakannya atau tidak? Garena Indonesia menawarkan banyak...

Esports

iSports.id — Kompetisi Free Fire World Series Indonesia (FFWS ID) 2024 Spring telah berakhir, dan Onic Olympus resmi menjadi tim yang meraih gelar juara....

Free Fire

iSports.id – Sebuah kejutan yang sangat menarik untuk para fans, Onic Olympus keluar sebagai juara FFWS ID 2024 untuk musim ini. Onic Olympus memenangkan...