Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Olahraga

Target Shin Tae Yong di Piala Asia 2024

Pelatih Shin kala sesi konferensi pers pasca laga kualifikasi Piala Asia 2024 | RRI

Isports.id – Shin Tae Yong selaku pelatih Timnas Indonesia mengungkapkan harapannya untuk timnya dalam Piala Asia 2024 nanti. Pelatih asal Korea Selatan itu dengan percaya diri ingin membawa timnas lolos ke babak 16 besar.

Meski begitu Ia menyadari pencapaian target pribadinya tersebut tidaklah mudah dengan beberapa rintangan menghadang. Pasalnya tim yang berperingkat 145 dunia ini tergabung dalam grup D dengan tim-tim kuat seperti Jepang, Irak, dan Vietnam.

Kami targetnya ke 16 besar, untuk itu saya akan berusaha. Tim juga memiliki target yang sama dan optimis. Namun di Piala Asia kali ini, Indonesia menjadi yang terendah secara ranking FIFA,” ujar pelatih Shin kepada wartawan.

Lawan yang akan kami hadapi juga tim-tim yang bagus, termasuk dalam grup kami. Jadi semua pemain tidak akan meremehkan lawan dan berusaha untuk mempersiapkan lebih lagi,” tambahnya.

Baca juga: Timnas Indonesia U23 Masuk Grup Neraka, Optimis Lolos?

Peluang Tim Asuhan Shin Tae Yong di Piala Asia 2024

Tidak hanya itu kedatangan Timnas dalam kompetisi tertinggi bagi negara-negara di benua Asia ini terbilang baru. Hal ini karena keikutsertaan Garuda adalah ketika Indonesia sebagai tuan rumah pada Piala Asia 2007.

Faktanya Timnas sudah empat kali tampil dalam ajang ini meski seringkali dikritik oleh sejumlah kalangan karena tidak pernah juara Piala AFF. Adapun debut pertama timnas pada edisi 1996, berlanjut pada 2000, 2004, dan 2007. Secara total langkah timnas memang selalu terhenti pada babak grup dengan mencatat 2 kemenangan, 2 imbang, dan 8 kalah.

Terkait peluang lolos ke babak penyisihan pada edisi nanti terbilang cukup besar karena tidak hanya juara grup dan runner-up saja. Akan tetapi peringkat ketiga terbaik yang berjumlah 4 tim pun bisa lolos dari grup.

Berdasarkan data statistik performa pemain maupun tim dalam beberapa pertandingan yang lalu, Timnas menargetkan minimal 2 kali kemenangan. Harapan itu berasal dari 2 tim yakni Timnas Vietnam dan Timnas Irak dan satu imbang dengan Timnas Jepang.

Meski begitu pelatih Shin telah mengingatkan bahwa 29 pemain yang terpanggil harus memiliki optimisme tinggi dan kerja keras. Pasalnya Ia ingin membuat timnya sebagai tim kuda hitam yang siap mengejutkan seluruh penonton maupun tim lainnya.

Menarik untuk kita saksikan bagaimana hasil yang akan teraih oleh Timnas Indonesia dalam asuhan Shin Tae Yong.

 

 

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id — Kekalahan Timnas Indonesia dalam pertandingan Semifinal Piala Asia U-23 menghadapi Uzbekistan, Senin (29/04/2024) menjadi sorotan utama. Tidak hanya media Nasional, bahkan mancanegara...

Berita Olahraga

iSports.id – Pada hari, Senin, 1/4/2024, Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia, membenarkan kabar naturalisasi Calvin Verdonk. Sehingga, terdapat rumor bahwa Verdonk sedang mempertimbangkan untuk...

Berita Olahraga

iSports.id – Ketua umum PSSI, Erick Thohir minta kepada pemain timnas jangan cepat puas setelah berhasil menang besar dari timnas Vietnam. Kemenangan Timnas Indonesia...

Sepak Bola

iSports.id – Shin Tae yong sangat puas dengan penampilan pemainnya, setelah berhasil membantai dari tuan rumah timnas Vietnam. Shin Tae-yong, pelatih tim nasional Indonesia,...