Connect with us

Hi, what are you looking for?

MotoGP

Bos Ducati Belum Mau Menyerah, Yakin Dovizioso Bisa Juara Dunia

Bos Ducati Belum Mau Menyerah, Yakin Dovizioso Bisa Juara Dunia
(Foto: beritagol88)

Bos Ducati Corse, Gigi Dall’Igna, belum mengibarkan bendera putih meskipun Andrea Dovizioso mulai tertinggal dari Marc Marquez dalam pacuan gelar juara dunia MotoGP 2017. Setelah MotoGP Aragon, Minggu (24/9), Dovi defisit 16 poin dari Marquez yang kukuh di puncak klasemen.

Aragon, isports.id Dovizioso harus merelakan posisi puncak klasemen pembalap kepada Marc Marquez karena hanya bisa finis di urutan ketujuh. Di lain sisi, jagoan tim Repsol Honda tersebut menjadi yang tercepat.

“Kami tidak kehilangan kans dalam pacuan juara dunia.”

“Sejak dari sini hingga akhir musim, saya yakin kami masih bisa berbicara banyak,” tandas Dall’Igna, seperti dilansir Tuttomoriweb, Rabu (27/9).

Dall’Igna menyatakan sudah menduga Dovizioso bakal kesulitan di MotoGP Aragon. Menurut dia, Aragon memang sirkuit yang tidak ramah untuk motor Desmosedici.

“Melihat catatan waktu pada Jumat (22/9), kami sudah menduga kondisinya bakal sangat sulit bagi kami, dibanding pembalap-pembalap lain. Setelah balapan kami bicara, dia (Dovizioso) masih sangat termotovasi. Ini tujuan dia dan kami akan berjuang sampai akhir,” tegas Dall’Igna.

Meski belum menyerah, Dall’Igna mengakui Marc Marquez merupakan lawan yang sulit dikalahkan. Saat ini, Marquez memimpin klasemen dengan 224 poin setelah memenangi balapan MotoGP Aragon.

“Marc adalah pembalap yang berani mengambil risiko dan selalu meraih hasil terbaik pada setiap balapan. Menghadapi pembalap seperti itu sangat sulit, kami telah melihatnya. Selain itu, dia juga memiliki motor yang luar biasa,” imbuh Dall’Igna, saat mengomentari peluang Andrea Dovizioso dan Marc Marquez.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

MotoGP

iSports.id – Pol Espargaro, mantan rekan Marquez dari tim pabrikan Honda, percaya bahwa kepindahan Marc Marquez keputusan yang tepat. Espargaro mengatakan bahwa meninggalkan Honda...

MotoGP

iSports.id – Luca Marini telah melakukan uji tes pramusim bersama tim barunya yakni Repsol Honda untuk musim 2024 pada tahun ini. Honda ingin mengakhiri...

OtoSports

iSports.id – Pembalap asal Spanyol, Marc Marquez kurang pede setelah jajal motor barunya bersama tim satelit Gresini Racing untuk musim 2024. Marc Marquez memecahkan...

MotoGP

Isports.id – Momen tersembunyi di balik keputusan menghebohkan Marc Marquez untuk gabung ke Ducati kini telah terkuak. Informasi terkuak oleh sang adik yang juga...