Connect with us

Hi, what are you looking for?

OtoSports

Hasil Balapan MotoGP San Marino 2018

GP San Marino 2018 telah selesai digelar, balapan yang berlangsung di Sirkuit Misano minggu malam (9/9/2018) menghadirkan Andrea Dovizioso sebagai yang tercepat. Dovi berhasil mengungguli para pesaingnya seperti sang pemuncak klasemen Marc Marquez, dan Jorge Lorenzo yang memulai balapan di pole position.

Tragis bagi Jorge Lorenzo yang harus merelakan podium juara pada balapan kali ini karena terjatuh ketika balapan tersisa 2 lap lagi. Lorenzo pun harus puas finish di posisi 17, sementara sang legenda Valentino Rossi yang notabene bermain di “kandangnya” sendiri hanya finish di posisi ke-7. Kegagalan meraih podium pada balapan kali ini membuat Rossi harus semakin tertinggal dari Marquez di papan klasemen sementara.

Kemenangan di GP San Marino 2018 ini bagi Andrea Dovizioso juga sekaligus menjadi kemenangannya yang ketiga musim ini setelah GP Qatar dan GP Ceko. Selain meraih kemenangan, hasil ini juga menjadikan Dovi melompat ke posisi 2 klasemen sementara melewati Rossi dan juga rekan setim-nya Jorge Lorenzo. Sementara Marquez semakin jauh meninggalkan para pesaingnya di papan klasemen usai finish di posisi ke-2.

Berikut adalah hasil lengkap GP San Marino 2018:

1. Andrea Dovizioso

2. Marc Marquez

3. Cal Crutchlow

4. Alex Rins

5. Maverick Vinales

6. Dani Pedrosa

7. Valentino Rossi

8. Andrea Iannone

9. Alvaro Bautista

10. Johann Zarco

11. Danillo Petrucci

12. Franco Morbidelli

13. Takaaki Nakagami

14. Aleix Espargaro

15. Michelle Pirro

16. Bradley Smith

17. Jorge Lorenzo

18. Jack Miller

19. Hafizh Syahrin

20. Karel Abraham

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

MotoGP

iSports.id – Pol Espargaro, mantan rekan Marquez dari tim pabrikan Honda, percaya bahwa kepindahan Marc Marquez keputusan yang tepat. Espargaro mengatakan bahwa meninggalkan Honda...

OtoSports

iSports.id – Pembalap asal Spanyol, Marc Marquez kurang pede setelah jajal motor barunya bersama tim satelit Gresini Racing untuk musim 2024. Marc Marquez memecahkan...

MotoGP

Isports.id – Momen tersembunyi di balik keputusan menghebohkan Marc Marquez untuk gabung ke Ducati kini telah terkuak. Informasi terkuak oleh sang adik yang juga...

MotoGP

iSports.id – Pembalap Marc Marquez ingin berikan kesan baik bersama Repsol Honda, mengingat ia akan bergabung dengan tim satelit Ducati musim depan. Pekan ini...