Connect with us

Hi, what are you looking for?

MotoGP

VR46 Team Memilih Pertamina Sebagai Sponsor

VR46

Last updated on 16 Oktober, 2023

isports.id – VR46 Team selalu saja bikin gebrakan baru. Kali ini di Mandalika saja mereka umumkan memilih Pertamina. Tentunya pemilihan ini bakalan jadi hal baru untuk Pertamina Enduro dengan VR46 Team dalam musim 2024 mendatang.

Lantas, kenapa bisa memilih tim balap besutan The Doctor, apakah ini relate dengan pilihan Pertamina yang ingin meraih konsumen baru dari penggemar VR46 itu sendiri. Mengingat ini kontrak bukan main mahalnya dan pastinya ada maksud terselubung dari Pertamina itu sendiri.

Sebenarnya, Pertamina sendiri tidak bocorkan kerjasama dengan VR46 namun semua ini sudah jadi gosip kalau Pertamina bakalan kerjasama dengan salah satu tim MotoGP. Jelas, semua orang menduga kalau ini semua terhubung ke VR46.

Keberhasilan Federal Inspiras Pertamina

Sebenarnya Federal Oil sendiri lebih dulu tampil di ajang balap MotoGP kali ini. Dan mereka sendiri ada di Gresini Racing bersama dengan Alex Marquez. Kebetulan juga berhasilnya Federal Oil mejeng inilah yang membawa semua produk tersebut kesana.

Cuma menariknya Pertamina dan VR46 (terutama VR46) umumkan kerjasama ini di Mandalika, tepatnya saat ajang balap tersebut hadir bukan? Karena itulah pengumuman ini seperti menjanjikan sekali bagi VR46.

Dengan jadi sponsor utama mulai dari 1 Januari 2024 mendatang. Tim berasal dari Tauviria ini bakalan bersama Pertamina selama 3 tahun. Berarti mulai dari 2024 sampai 2027.

Dengan kesamaan visi-misi keduanya, menjadikan VR46 dengan Pertamina bakalan bisa mendapatkan akses lebih banyak dari fans, merchandise serta hal lainnya. Serta Pertamina untung dengan kerjasama ini baik produk maupun hal lainnya bisa terekpos lebih jelas.

Menariknya, logo Pertamina ini bakalan hadir di beberapa bagian terutama di motor Luca Marini dan Marco Bezzechi. Baik di Helm, baju balap, technical space serta beragam visual lainnya yang ada di VR46 Racing Team.

“Menyambut Pertamina di tim kami merupakan tonggak sejarah baru untuk kita semua. Bahkan merupakan kerjasama baru dan sinergikan dua fanbase besar terutama dari Indonesia.”ujar Alessio Salucci.

Begitu juga dengan Pertamina mengaku senang dengan kerjasama ini. “Kerja sama antara Pertamina Lubricants dengan VR46 Racing Team adalah langkah strategis kami untuk memperluas visi kami menjadi juara di industri pelumas.” Ujar Werry Prayogi, Direktur Utama Pertamina Lubricants.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga