Connect with us

Hi, what are you looking for?

Liga Indonesia

Pantengin Tim Favorit Anda, Berikut Undian Babak Playoff Liga 2

8 Besar Liga 2 Sudah Tuntas, Berikut Jadwal Resmi Semifinal dan Final
(Foto : Indosport)

PT Liga Indonesia Baru selaku operator kompetisi Liga 2 mengadakan pengundian babak playoff di salah satu hotel di Jakarta, Senin (18/09) siang. Dalam pengundian tersebut perwakilan dari masing-masing tim turut hadir.

Jakarta, isports.id – Terdapat 16 tim yang bakal bertarung sengit demi memperebutkan 5 tiket tersisa untuk bertahan pada kompetisi kasta kedua di Indonesia ini. Pengundian sengaja dilakukan di depan perwakilan tim serta para pewarta demi menghindari ‘main mata’.

“Di sini pengundian dilakukan di depan bapak-bapak semua sehingga terbuka.”

Kami juga mengundang teman-teman dari media agar semua tahu dan bisa menyaksikan hasil drawing ini dengan seksama,” ujar Tigorshalom Boboy, selaku COO PT LIB.

Liga 2 musim ini memang cukup gemuk dari segi kontestan. Tercatat ada 61 tim yang berlaga, dan pada musim depan operator kompetisi akan mengerecutkan peserta menjadi hanya 24 klub saja.

16 tim yang mengikuti playoff ini diambil dari peringkat tiga dan empat dari delapan grup babak penyisihan kemarin. 16 tim ini kemudian dibagi ke dalam empat grup dan hanya peringkat pertama dan runner-up terbaik yang bakal dipertahankan.

Berikut hasil undian playoff Liga 2 Indonesia 2017:

Grup E:
Persiraja Banda Aceh
Celebest FC
Persika Karawang
Persepam Madura

Grup F:
PSIR Rembang
Persik Kediri
Yahukimo FC
PS Timah Babel

Grup G:
PSGC Ciamis
Perseka Kaimana
Perserang Serang
Persekam Metro FC

Grup H:
PSIM Yogyakarta
PSCS Cilacap
Persewangi Banyuwangi
Persipur Purwodadi

Babak playoff akan mulai dimainkan pada 8-17 Oktober di empat kota berbeda dengan sistem home tournament. Grup E akan berlangsung di Solo, F di Siodoarjo, Madiun jadi tuan rumah grup G dan Malang siap jadi venue grup H.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id – PT LIB berencana untuk menggelar kembali Liga 2, untuk pertandingan perdana akan tersaji pada tanggal 14 Januari 2023. Pertandingan Liga 2 sempat...

Sepak Bola

iSports.id – PT Liga Indonesia Baru mengambil sikap tegas dengan menghentikan Liga 1 sementara waktu dari buntut kerusuhan suporter di Kanjuruhan Malang. Operator kompetisi...

Sepak Bola

Kabar baik datang dari klub juara Liga 2 Indonesia 2017, Persebaya Surabaya. Salah satu pemain pilarnya sekaligus pemain terbaik di kompetisi kasta kedua tersebut,...

Liga Indonesia

PT Liga Indonesia Baru (LIB) mengaku sudah menyusun dengan rapih jadwal Liga 1 musim depan. Karena operator kompetisi tersebut diberi batas waktu oleh PSSI...