Connect with us

Hi, what are you looking for?

UFC

Pertarungan Santiago Ponzinibbio Vs Michel Pereira Akan Terjadi Pada Mei 2022

Santiago Ponzinibbio

Last updated on 29 Maret, 2022

iSports.id – Pertarungan kelas welter yang tentunya sangat ditunggu-tunggu antara Santiago Ponzinibbio melawan Michel Pereira akan terjadi pada petarungan UFC yang akan berlangsung pada 21 Mei 2022.

Kesepakatan lisan tampaknya sudah terjadi antara Ponzinibbio dengan Michel Pereira untuk bertandingan pada 21 Mei 2022. MMA Junkie pun mengkonfirmasi mengenai adanya pertarungan tersebut setelah adanya laporan awal dari The Underground, tetapi untuk detail lokasi berlangsungnya pertandingan belum ada pengumuman secara resmi.

Santiago Ponzinibbio yang saat ini berusia 35 tahun pernah mengalami kemenangan dan juga kekalahan dalam empat pertarungan yang sudah dijalaninya, salah satunya kekalahan yang didapatkannya dengan melalui split decision dari Geoff Neal di UFC 269 yang terjadi pada bulan Desember 2021.

Pada 2021, penampilan dari Santiago Ponzinibbio masih belum konsisten dan pernah meraih kemenangan Miguel Baeza setelah sebelumnya mengalami kekalahan Miguel Baeza. Dia pernah mencatatkan tujuh kemenangan beruntun saat bertarung untuk kelas welter.

Sementara itu, lawannya, Michel Pereira yang saat ini berusia 28 tahun, dalam pertandingan melawan Santiago Ponzinibbio tampaknya ingin berusaha dalam mempertahankan kemenangan beruntunnya karena sebelumnya sudah meriah tiga kemenangan beruntun.

Di tahun 2022 Michel Pereira sudah berhasil meriah kemenangan dengan mutlak atas Andre Fialho dan setelah itu berhasi meriah kemenangan atas Niko Price, Khaos Williams, dan Zelim IMadaev. Tentunya dengan adanya tambahan tersebut, membuat daftar petarungan UFC yang akan direncanakan pada 21 Mei 2022 menjadi bertambah dan Anda bisa mengetahuis siapa saja yang akan bertading di bawah ini.

Daftar Pertarungan UFC 21 Mei 2022

  • Holly Holm vs Ketlen Vieira
  • Michel Pereira vs Santiago Ponzinibbio
  • Jailton Almeida vs Maxim Grishin
  • Felipe Colares vs Chase Hooper
  • Alexander Gustafsson vs Ben Rothwell
  • Uros Medic vs Omar Morales
  • Alen Amedovski vs Joseph Holmes
  • Tabatha Ricci vs Polyana Viana
  • Chidi Njokuani vs Dusko Todorovic

Sumber dan Foto: MMA Junkie

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

MMA

iSports.id — Putra mantan juara kelas berat UFC Francis Ngannou yang berusia 15 bulan, Kobe, telah meninggal. Kabar duka tersebut pertama kali muncul pada...

Berita Olahraga

iSports.id — Thiago Alves telah berkompetisi dalam pertarungan terakhirnya. Alves menjadi headline BKFC KnuckleMania 4 pada Sabtu malam melawan Mike Perry di Los Angeles....

MMA

iSports.id — Juara kelas ringan UFC Islam Makhachev merasa belum siap untuk melawan mantan juara kelas bulu Max Holloway. Holloway mengalahkan Justin Gaethje dengan...

MMA

iSports.id — Sean O’Malley menampilkan kemampuan terbaiknya dalam pertarungan di kartu utama UFC 299 pekan ini. Usai kemenangan atas Marlon Vera, gosip mengatakan bahwa...