Connect with us

Hi, what are you looking for?

UFC

Setelah Kalah Dari Rafael dos Anjos di UFC 272, Ini Pernyataan Renato Moicano

iSports.id – Renato Moicano tampaknya tetap semangat untuk bertarung walaupun harus menerima kekalahan dari Rafael dos Anjos di UFC 272 yang di gelar pada Sabtu, 5 Maret 2022  di Las Vegas

Renato Moicano harus kalah dari Rafael dos Anjos dengan lima ronde dengan skor 49- 45, 49-44, dan 50-44. Setelah itu, manajernya, Oren Hodak dari KO Reps mengatakan bahwa Renato Moicano dibawa ke rumah sakit untuk mengecek keadannya setelah terlihat berlumuran darah dan bengkak.

Setelah itu, Moicano akhrinya keluar dari rumah sakit. Kemudian, dia memposting sebuah pernyataan melalui akun media sosialnya, Instagram yang mengatakan bawah dirinya mengucapkan terima kasih kepada Rafael dos Anjos dalam kesempatan bertarung dengannya.

“Tidak ada alasan, terima kasih Rafael dos Anjos dan @ufc atas kesempatan ini,” tulis Moicano.

Dia juga mengatakan bahwa dirinya bukanlah pecundang atas kekalahan tersebut dan bukan pemenag ketika meraih kemenangan, tetapi menang dalam hidup karena bisa menangangi diri sendiri dan keluarganya. Dia juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada tuhan dan menyatakan bahwa ini merupakan waktu yang tepat untuk hidup.

Sebelum pertadingan, Moicano yang saat ini berusia 32 tahun, dalam melakukan pertarungan kelas catchweight 160 pon melawan dos Anjos hanya berjeda dalam waktu empat hari saja. Dia juga harus terbang dari Brasil yang menghabiskan hampir 20 jam di pesawat untuk penimbangan berat badan yang dilakukan pada hari Rabu dan hanya berjaraka tiga minggu saja setelah berhasi meraih kemenangan di UFC 271 dengan mengalahkan Alexander Hernandez sekaligus menghentikan dua kemenangan beruntunnya dan dia juga berhasil mencatatkan 3 kemenangan dengan dua kekalahan sejak naik ke divisi ringan pada Maret 2020. Kemudian, untuk kekalahannya didapatkan oleh  Rafael Fiziev.  Dia juga pernah berhasil menempati  peringkat 10 besar untuk kelas bulu sebelum akhirnya naik ke kelas berat.

Sumber dan Foto: MMAJUNKIE

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

UFC

iSports.id – Pertarungan antara Renato Moicano vs Brad Riddel ditambahkan dalam kompetisi UFC 281 yang akan di gelar pada 12 November 2022. Renato Moicano...

UFC

iSports.id – Jorge Masividal mengatakan bahwa Conor McGregor tampaknya sudah menghindarinya sehingga jangan berharap bahwa pertarungan akan dilakukan dalam waktu dekat. Conor McGregor dan...

UFC

iSports.id – Dakwaan Jorge Masvidal atas tuduhan penyerangan Colby Covington akan diundur menjadi 28 April 2022. Sebenarnya Masvidal dijadwalkan akan didakwa di Sirkuit Yudisial...

MMA

iSports.id – Leon Edwards tampaknya tidak akan sepenuhnya mengesampingkan pertarungan dengan Jorge Masvidal meskipun saat ini berada di lintasan karir yang sangat berbeda. Edwards...