Tim Basket Putra Indonesia belum berhasil membawa pulang medali emas. Setelah harus menyerah kalah dengan tim Filipina dengan skor telak 55-94.
Kuala Lumpur,isports.id- Tim nasional bola basket putra Indonesia SEA Games ke-29 Tahun 2017, berhasil memenuhi target medali perak, setelah melaju di final melawan tim basket dari Filipina. Tim basket putra harus mengakui keunggulan tim basket Filipina dengan skor 55-94. Final basket putra SEA Games berlangsung MABA Stadium.
Selama SEA Games digelar, tim basket Filipina menunjukkan hegemoni di nomor game ini. Dari sejak tahun 1977, timnas basket Filipina hanya gagal meraih medali emas yakni pada tahun 1989. Selebihnya, Filipina selalu mendominasi perolehan medali emas.
Sesi kuarter pertama tim basket putra sudah kualahan menghadapi tim Filipina. Baru kemudian memasuki menit ke-7, Indonesia sempat unggul 13-12, berkat layup Arki Dikania Wisnu. Kemenangan tipis tersebut tidak berlangsung lama. Pasalnya, Filipina kembali memimpin jalannya pertandingan dan meninggalkan poin Indonesia. Kuarter pertama ditutup dengan 15-19 atas keunggulan Filipina.
Nasib selanjutnya di kuarter kedua tidak jauh beda dengan pertama. Indonesia hanya mampu 12 poin saja, dan Filipina berhasil memasukkan 26 poin, sehingga skor kuarter kedua menjadi 27-45 atas kemenangan Filipina. Kuarter ketiga, Indonesia semakin tertinggal dengan gap 29 poin, yang ditutup dengan skor 38-67. Di kuarter keempat Indonesia versus Filipina berakhir dengan skor 55-94. Akhirnya medali perak pantas diterima tim basket Indonesia, sedangkan Filipina berhasil mendapatkan medali emas.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.