Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola Dunia

Tim Italia Dominasi Kompetisi Eropa Musim ini

Isports.id – Kejadian unik terjadi pada kompetisi Eropa musim 2022/23 yakni tim Italia mendominasi dari Liga Champions, Liga Europa, dan Liga Konferensi. Tercatat pada 3 kompetisi tersebut terhuni 6 tim Italia yang merupakan peserta terbanyak bila kita bandingkan dengan tim dari liga lainnya.

Rincian dari 6 tim tersebut adalah Liga Champions terdapat 3 tim yakni AC Milan, Inter Milan, dan Napoli yang melaju ke babak 8 besar. Kemudian pada hari ini dalam Liga Europa perwakilan memastikan 2 tim yakni AS Roma dan Juventus, serta satu tim yakni Fiorentina pada ajang liga konferensi.

Kepastian ini didapat usai Juventus mampu mengungguli Freiburg 2-0 yang membuat mereka menang aggregat 3-0. Kemudian pada laga lainnya AS Roma mampu unggul aggregat 2-0 atas wakil Spanyol, Real Sociedad. Terakhir pada kompetisi kasta ketiga Eropa, Fiorentina menang 5-1 atas Sivasspor.

Makna Tim Italia Dominasi Kompetisi Eropa

Pencapain ini menjadi prestasi tersendiri bagi popularitas dan kualitas Liga Italia yang dinilai sudah habis dan tak menarik untuk tersaji oleh penonton. Bahkan beberapa pihak dari pengamat sepak bola dunia menyebut tim-tim Italia dalam kompetisi Eropa sebagai pelengkap saja.

Dominasi kekuatan Italia pada kompetisi Eropa pernah terjadi pada tahun 1999 dengan 5 wakilnya pada babak perempat final. Pada tahun tersebut Juventus dan Inter Milan berjuang pada ajang liga Champions dan 3 tim lain yakni Bologna, AS Roma, serta Parma bersaing pada Piala UEFA.

Baca juga: Hasil Liga Italia: Ac Milan dan Inter Milan Kompak Menangi Laga Sulit

Namun kala itu pada ajang liga Champions para wakil Italia tidak mampu memperebutkan tropi si kuping besar. Terakhir kali piala liga Champions masuk ke lemari tim Italia adalah pada musim 2009/10 saat Inter Milan juara bersama pelatih Jose Mourinho.

Kemudian terakhir kali tropi liga Europa teraih oleh Parma pada musim 1998/99 yang mampu menumbangkan wakil Prancis, Marseille 3-0. Terakhir pada kompetisi kasta ketiga, AS Roma menjadi juara pada musim lalu.

1. Italia : 6 tim (AC Milan, Inter Milan, AS Roma, Juventus, Fiorentina).

2. Inggris : 4 tim (Manchester City, Manchester United, dan West Ham).

3. Belgia : 3 tim (Union Saint-Gilloise, RSC Anderlecht, dan KAA Gent).

4. Belanda : 2 tim (Feyenoord dan AZ Alkmaar).

5. Spanyol : 2 tim (Real Madrid dan Sevilla).

6. Portugal : 2 tim (Benfica dan Sporting Lisbon).

7. Polandia : 1 tim ( Lech Poznan).

8. Swiss : 1 tim (FC Basel).

 

Sumber: Berbagai sumber

 

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sepak Bola

Isports.id – Sevilla juara Liga Eropa 2022/23 setelah mereka memenangi laga seru dan dramatis dari wakil Italia, AS Roma. Laga yang berlangsung di Puskas...

Liga Italia

Isports.id – Penyerang klub Juventus yakni Dusan Vlahovic yang tampil mengesankan pada musim pertamanya menjadi buruan panas klub-klub Top Eropa. Hal itu karena pemain...

Sepak Bola

Isports.id – Duel panas pembuktian striker tajam akan tersaji pada pekan ke-36 Serie A musim 2022/23 antara Napoli vs Inter Milan. Laga yang akan...

Sepak Bola

Isports.id – Federasi sepak bola Eropa, UEFA baru saja menyelesaikan hasil undian babak 8 besar dan skema semi final Liga Champions serta Europa League...