Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Olahraga

Tundukkan Spanyol, Jepang Lolos ke Babak 16 Besar

Isports.id – Timnas Jepang menjalani laga terakhir menghadapi Spanyol pada grup E Piala Dunia 2022. Laga yang berlangsung di Khalifa Internasional Stadium, Doha pada Kamis (2/12/2022) dini hari WIB berjalan cukup sengit.

Kemenangan 2-1 atas Spanyol memiliki arti penting bagi anak asuh Hajime Moriyasu pada kompetisi ini. Pasalnya raihan 3 poin cukup membawa Jepang untuk lolos ke babak selanjutnya sebagai juara grup E.

Sementara bagi Spanyol, kekalahan tersebut tidak mempengaruhi kelolosan mereka. Hal ini karena mereka memiliki selisih gol lebih banyak daripada Jerman yang memiliki poin sama (4 poin).

Penampilan impresif tim Samurai Biru memang penuh dengan kejutan pada ajang ini. Dua tim unggulan yakni Jerman dan Spanyol mampu diatasi dengan baik. Uniknya kedua tim tersebut dikalahkan dengan skor yang sama yakni 2-1 dan comeback di babak kedua.

Kecerdasan racikan sang pelatih dan ketangguhan mental memang jadi kunci dua kemenangan itu. Pada babak berikutnya timnas Jepang akan menghadapi Kroasia selaku Runner up grup F.

Adapun beberapa catatan pada laga antara Jepang dan Spanyol. Tim matador mampu menguasai bola sebanyak 82 persen dengan umpan-umpan pendek antar pemainnya. Anak asuh Luis Enrique menciptakan 12 peluang dan 5 tembakan mengarah ke gawang.

Sedangkan Jepang hanya mengandalkan serangan balik dengan tempo cepat. Permainan keras dan determinasi tinggi pada lini bertahan terbukti ampuh untuk meredam serangan Spanyol. Jepang hanya membuat 3 tembakan tepat sasaran dari 6 peluang yang tercipta.

Jalannya Pertandingan Jepang Kontra Spanyol

Awal babak pertama Jepang langsung berinisiatif melakukan serangan cepat. Terbukti dengan peluang pertama dari tendangan Junya Ito dari sisi kiri luar kotak penalti Spanyol. Ancaman berbahaya pada menit ke-8 tersebut mampu dipatahkan oleh kelihaian Unai Simon selaku kiper.

Spanyol mulai melancarkan tekanan berbahaya terhadap tim asal Asia tersebut. Adapun aktornya adalah Alvaro Morata yang nyaris membuat keunggulan pada satu menit berselang. Namun sayang sundulan tersebut harus tertepis oleh kiper Jepang.

Akhirnya Spanyol sukses membuka keunggulan melalui aksi Morata pada menit ke-12. Sundulan pemain Atletico Madrid ini tak terbendung oleh sang kiper, Shuichi Gonda, sehingga bola dengan mulus masuk ke dalam gawang Jepang dan membuat kedudukan 1-0.

Jepang yang tidak ingin kalah untuk kedua kalinya, langsung melancarkan serangan beberapa kali. Namun sayang, tidak ada gol tercipta hingga babak pertama usai.

Baca juga: Kebangkitan Belgia Jelang Laga Kroasia Demi Lolos ke Babak 16 Besar

Jalannya Babak Kedua Jepang Kontra Spanyol

Berlanjut ke babak kedua, Jepang melakukan sejumlah pergantian untuk menambah daya gedor. Jepang memasukan Ritsu Doan untuk menggantikan Takefusa Kubo dan Kaoru Mitoma yang masuk untuk mengisi pos yang ditinggalkan Yuto Nagatomo.

Sedangkan Spanyol mengubah susunan lini pertahanan. Mereka memasukan Dani Carvajal untuk mengganti Cesar Azpilicueta.

Hadirnya Ritsu Doan pada babak kedua kembali memberikan sebuah keajaiban bagi Jepang. Ia kembali mencetak gol penyeimbang sekaligus gol kedua pada ajang ini.

Tembakan jarak jauh pemain SC Freiburg ini tak mampu dihalau oleh Simon pada menit ke-48. Samurai Biru yang berhasil mencetak gol kembali bersemangat untuk membalikan keadaan.

Akhirnya mereka kembali mencetak gol kedua pada laga ini. Gol tersebut dihasilkan melalui kaki kanan Ao Tanaka setelah menerima umpan Kaoru Mitoma.

Gol ini sempat menjadi kontroversi bagi kubu Spanyol yang melihat bola sempat keluar lapangan. Namun pendukung Jepang bisa bernapas lega setelah VAR memutuskan bahwa gol Tanaka sah.

Menanggapi ketertinggalan atas Jepang, Spanyol berupaya untuk bangkit. Tim Matador melancarkan beberapa ancaman yang cukup berbahaya ke gawang Gonda.

Akan tetapi rapatnya pertahanan Jepang sekaligus penampilan apik Gonda, membuat skor tidak berubah hingga akhir pertandingan.

 

Berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sepak Bola

Isports.id – Pemain bertahan klub Paris Saint Germain (PSG) Sergio Ramos resmi pensiun dari tim nasional Spanyol pada Kamis (23/2/2023). Pengumuman ini terkonfirmasi langsung...

Sepak Bola

Isports.id – UEFA selaku federasi tertinggi sepak bola benua Eropa telah selesai melakukan pengundian babak semifinal UEFA Nations League 2022/23. Kegiatan ini berlangsung di...

Sepak Bola Dunia

iSports.id – Usai kemenangan Argentina di final Piala Dunia Qatar 2022 melawan Prancis Desember lalu, rupanya ketegangan masih belum berakhir. Kabar terbaru, saat ini...

Berita Olahraga

Isports.id – Kabar kurang menyenangkan menerpa timnas Kamerun usai tersisih dari Piala Dunia 2022. Kiper andalan berusia 26 tahun bernama Andre Onana memutuskan untuk...