Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Kekalahan Memalukan Tottenham

iSports.id –  Hasil minor masih menutupi skuad Maurico Pochettino. Pada gelaran Piala Liga Inggris, secara memalukan The Lilly Whites menelan pil pahit. Tidak tanggung-tanggung, mereka harus rela dikalahkan oleh Colchester yang hanya menghuni Leagu Two di Liga Inggris.

Baca juga: Tanguy Ndombele ke Tottenham

MENGECEWAKAN

Bermain melawan klub yang berada dua kasta di bawahnya, Spurs tadinya sempat bermain percaya diri. Namun nyatanya, anak asuh Pochettino tampil minim kreativitas. Meski tak menurunkan pemain terbaiknya, Tottenham tetap jadi tim yang lebih kuat dan idealnya bisa meraih kemenangan saat bertamu ke Colchester Community Stadium, Rabu (25/9/2019) dini hari waktu Indonesia barat. Tapi kehadiran Dele Ali, Lucas Moura, dan Eric Dier dalam starting line-up ternyata tak banyak membantu.

Bahkan setelah Son Heung-Min, Christian Eriksen, dan Erik Lamela diturunkan, yang ikut diturunkan untuk membantu tetap tidak memberikan hasil. Spurs melepaskan 23 tembakan dalam pertandingan tersebut – 19 tembakan lebih banyak dibandingkan Colchester. Skuad Pochettino juga menguasai 75 persen kepemilikan bola, tapi klub papan tengah League Two tersebut menjadi tim yang berhasil mengklaim tempat di babak 16 besar Piala Liga.

Baca juga: Kisruh Neuer dan Ter Stegen Tentang Kiper Nomor 1 Jerman

Spurs sama sekali nihil gol selama 90 menit, lalu permainan ditentukan lewat adu pinalti. Di babak adu pinalti, mental anak-anak London Utara seakan sudah runtuh terlebih dahulu. Mereka harus menerima hasil 3-4 dan kalah dari Colchester. Hasil ini seakan semakin menegaskan performa Spurs yang masih naik turun. Situasi ini disebut manajer Pochettino karena Tottenham dalam masa-masa sulit. Ia menilai Tottenham hanya butuh waktu.

“Kami berada dalam periode di mana itu agak sulit bagi kami, tetapi kami harus terus bekerja untuk menemukan solusi. Ini tentang tetap jernih dan segar dan tenang. Kami hanya butuh waktu,” ujar Pochettino dilansir Mirror. Lebih lanjut Pochettino menegaskan jika timnya masih perlu bekerja ekstra keras di musim ini. “Mungkin penampilan kami bagus tapi Anda butuh sesuatu yang ekstra, yakni mental, keterhubungan. Itu adalah energi untuk bersama, bukannya punya agenda yang berbeda di dalan skuat. Kami berada dalam periode yang agak berat, tapi kami akan terus bekerja mencari solusinya,” lanjut manajer asal Argentina itu kepada BBC.

Baca juga: Tottenham Nyaman di Tiga Besar

Sumber: berbagai sumber
Foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sepak Bola

iSports.id — Ange Postecoglou baru-baru ini memberikan pernyataan tegas mengenai nasib klubnya, Tottenham Hotspur di kompetisi Liga Champions yang akan datang. Menurut pelatih tersebut,...

Sepak Bola

iSports.id – Setelah perpindahan bek Tottenham Hotspur, Eric Dier ke Bayern Munich, para fans kedua klub mulai ramai memperbincangkannya. Perpindahan pada pertengahan musim 23/24...

Berita Olahraga

iSports.id – Kabar tidak mengenakan bagi skuad Pep Guardiola, pasalnya Manchester City bermain imbang dengan Tottenham Hotspur. Namun, pada laga itu, Son Heung-min membuat...

Sepak Bola

Isports.id – Bursa trasfer pemain liga di Eropa memang selalu menarik untuk kita simak termasuk pada kasus Harry Kane. Pemain andalan timnas Inggris itu...