Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Borneo FC Bawa Pulang Satu Poin Dari Markas Madura United

Borneo FC Bawa Pulang Satu Poin Dari Markas Madura United
(Foto: Borneo FC)

Madura United gagal memaksimalkan laga kandang menjamu Borneo FC di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Jumat, (13/10). Lanjutan pertandingan Liga 1 Indonesia pekan ke-29 ini berakhir dengan skor 1-1.

Pamekasan, isports.id Tuan rumah langsung coba ambil inisiatif serangan dengan bermain menyerang dan terus menggempur lini belakang Borneo FC.

Setelah melancarkan serangan bertubi-tubi, suporter tuan rumah sontak riuh pada menit ke-35 setelah Fachruddin Aryanto bisa memecah kebuntuan lewat gol sundulannya, usai dengan cermat menerima hasil umpan tendangan bebas Slamet Nurcahyo. 1-0, Madura United unggul.

Tertinggal satu, lantas membuat Borneo FC bergerak cepat untuk mencari gol penyeimbang. Menjelang rehat, Lerby Eliandry hampir saja menjebol gawang Madura United yang dikawal oleh kiper Angga Saputra, tapi sayang penyelesaian akhirnya masih belum menemui target.

Hingga babak pertama selesai, skor 1-0 untuk keunggulan Madura United. Selepas rehat, kedua tim sama-sama bermain terbuka.

“Pemain sayap Borneo FC, Terens Puhiri menjadi momok bagi Madura United.”

Winger mungil tersebut menjadi aktor dari gol penyeimbang Borneo FC. Pergerakan lincahnya tak mampu di antisipasi oleh lini belakang Madura United, dan dengan cerdik ia mengirimkan umpan kepada Flavio Beck Junior yang dengan tenang menceploskan bola ke gawang.

Skuat besutan Gomes de Oliveira mendapatkan nasib apes ketika Dane Milovanovic harus mandi lebih cepat akibat menerima kartu kuning kedua pada menit ke-73.

Meski melawan 10 pemain, Borneo FC tidak bisa memanfaatka keadaan. Pesut Etam kesulitan menciptakan peluang emas.

Laskar Sape Kerrab hampir saja memenangkan laga. Sayang, umpan silang Peter Odemwingie tidak bisa diselesaikan dengan apik oleh Bayu Gatra. Padahal, gawang Borneo FC sudah kosong melompong.

Hasil imbang ini membawa Madura United untuk sementara bertahan di posisi ketiga dengan kumpulan poin 53. Sedangkan, Borneo FC naik ke peringkat sembilan dengan perolehan angka 40 dari 28 laga yang sudah dimainkan.

Susunan Pemain:

Madura United: Angga Saputra (Hery Prasetyo 44′); Rendi Siregar (Engelberd Sani 73′), Fachruddin Ariyanto, Fabiano Beltrame, Guntur Ariyadi, Dane Milovanovic, Asep Berlian, Slamet Nurcahyo, Bayu Gatra Sanggiawan, Greg Nwokolo, Thiago Furtuoso (Peter Osaze Odemwingie 68′).

Borneo FC: Muhammad Ridho; Diego Michiels, Abdul Rahman, Leonard Tupamahu, Firdaus Ramadhan (Shane Smeltz 63′), Kunihiro Yamashita, Flavio Beck Junior, Sultan Samma, Terens Puhiri, Lerby Eliandry (Jefri Kurniawan 81′), Patrich Wanggai.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id – Pelatih kepala Persija Jakarta, Thomas Doll merasa kecewa dengan penampilan anak asuhnya setelah mengalami kekalahan dari Borneo FC. Persija mengalami kekalahan dalam...

Berita Olahraga

iSports.id – Secara mengejutkan, Madura United melepas Junior Brandao yang merupakan mesin gol untuk tim dari Sapeh Kerrab tersebut Madura United melalui pengumuman dan...

Berita Olahraga

iSports.id – Kabar yang sangat mengejutkan, pasalnya klub Persib Bandung curi 3 poin di markas Madura United dengan susah payah. Berpetualang ke Stadion Gelora...

Berita Olahraga

iSports.id – Kabar mengejutkan, baru saja legenda PSM Makassar Wiljan Pluim bergabung dengan Borneo FC untuk musim ini. Borneo FC mengumumkan penandatanganan kontrak resmi...