Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Cristiano Ronaldo Bawa Liga Arab Serasa Liga Eropa

Cristiano Ronaldo
Debut CR7 di Liga Saudi ubah atmosfer serasa Liga Champions | foto: Today90

iSports.id – Banyak penggemar sepakbola dunia yang saat ini tengah menyorot liga Arab Saudi atau Liga Abdul Latif Jameel. Senin (23/1/2023) menjadi hari spesial bagi liga tersebut karena menampilkan debut legenda hidup pemain Eropa, Cristiano Ronaldo. Penampilan CR7 dapat mengubah atmosfer pertandingan Al Nassr serasa Liga Champions UEFA.

Menghadapi klub Al-Ettifaq di stadion Universitas King Saud, ia tampil begitu mendominasi sepanjang pertandingan. Performanya selama 90 menit di lapangan hijau mampu membius para penonton yang menyambutnya dengan antusias. Meski tidak mencatatkan gol di debutnya, Ronaldo mampu menekan pertahanan musuh dengan baik.

Baca juga: Real Madrid Takluk di Kandang Vilareal, Kekalahan Pertama Tanpa Pemain Spanyol

Berbeda dengan penampilan-penampilan sebelumnya di Manchester United, kali ini ia tampil lebih “niat” dan seakan haus gol. Sama seperti saat Riyadh XI All Star menjamu PSG pada laga persahabatan, Jumat (20/1/2023) kemarin. Ronaldo mencetak 1 gol penalti dan 1 gol lagi untuk menyamakan kedudukan di babak pertama.

Debut Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi Mendapat Sambutan Meriah Suporter

Pertandingan yang menjadi laga perdana sang peraih lima kali Ballon d’Or tersebut mendapatkan sambutan yang sangat meriah. Penonton tidak berhenti bersorak sejak kesebelasan Al-Nassr dan Ettifaq memasuki lapangan. Berjalannya pertandingan, kedua tim memiliki kekuatan yang seimbang.

Di atas statistik, Al-Nassr mendominasi lapangan hampir 70 persen. Sementara itu, CR7 terus melakukan serangan langsung, assist, dan tendangan bebas yang menghantui kiper musuh. Namun, tidak ada satu pun yang mampu menghasilkan gol. Pada menit ke-31, Abdulmajeed Al-Sulaiheem memberikan tendangan sudut ke kotak penalti.

Baca juga: Dani Alves Terjerat Kasus Pelecehan Seksual di Barcelona

Ronaldo melompat untuk menyundul bola umpan, akan tetapi lompatannya belum mampu meraih bola. Alhasil, Talisca yang berada di belakangnya justru yang sukses menyundul bola sehingga Al-Nassr unggul 1-0. Skor tersebut terus bertahan hingga wasit meniup peluit panjang babak kedua.

Peluang Besar CR7 Meraih Gelar Pertamanya di Liga Arab Saudi

Pada laga selanjutnya, Al-Nassr akan tampil di semifinal Piala Super Saudi melawan musuhnya, Al-Ittihad. Di sisi lain, klub yang juga akan menjalani babak semifinal adalah Al-Fayha dan Al-Hilal. Ketiga tim, Al-Nassr, Al-Hilal, dan Al-Ittihad merupakan klub yang mendominasi top 3 kelasemen saat ini. Sementara Al-Fayha ada di posisi ke-13.

Jika performa pemain bintang Portugal tersebut terus meningkat, maka bukan tidak mungkin bahwa klub-klub lain akan takluk. Artinya, Cristiano Ronaldo dapat meraih gelar pertamanya di debut musim bersama Al-Nassr.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

Isports.id – Timnas Prancis sukses raih kemenangan dalam lanjutan kualifikasi grup B EURO 2024 pada Sabtu (14/10/2023) WIB. Mereka mampu menang tipis dalam duel...

Sepak Bola

iSports.id – Para pemain bintang liga-liga Eropa musim ini telah mengejutkan bursa transfer dengan perpindahan yang fantastis. Setelah Cristiano Ronaldo yang pindah ke Al-Nassr...

Sepak Bola

iSports.id – Cristiano Ronaldo kembali menjadi sorotan dalam pertandingan antara Al Nassr menghadapi Al Shabab di kompetisi Liga Arab Saudi. Pertandingan tersebut berlangsung pada...

Sepak Bola

iSports.id – Cristiano Ronaldo mengakui masa-masa sulitnya pasca meninggalkan Manchester United pada saat gelaran Piala Dunia Qatar 2022 kemarin. Hal itu ia ungkapkan saat...