Pelukan dari Antonio Conte sukses mengembalikan performa Hazard seperti sedia kala.
London, Isports.id – Pelatih Chelsea Antonio Conte, tahu betul bagaimana mengembalikan performa terbaik dari seorang pemain sepakbola. Hal ini dibuktikan pada Eden Hazard yang kembali tampil impresif di bawah asuhannya.
Chelsea berhasil menjuarai liga Premier Inggris berkat sentuhan Conte di musim pertamanya. Hasil ini berbanding terbalik dengan pencapaian klub berjuluk The Blues tahun lalu yang hanya finish di posisi 10 klasemen.
Torehan mengagumkan Conte tersebut cukup apik, mengingat skuat Chelsea tidak banyak perubahan dibandingkan era Mourinho. Berbekal kemampuannya dalam mengatasi mental para pemain, Conte berhasil membuat setiap anak buahnya kembali termotivasi.
Salah satunya yang terjadi pada Hazard. Pemain berpaspor Belgia tersebut menjadi bagian penting dari suksesnya Chelsea musim 2016/2017. Conte disebut-sebut mau merangkul setiap anak buahnya yang sedang terpuruk. Hal ini diungkapkan Legenda Chelsea yakni Frank Lampard.
“Antonio Conte menangani tim dalam kondisi buruk dan ada beberapa individu yang tenagh menjalani musim terburuknya. Namun Dia berhasil membenahinya. Conte datang dan memperbaiki itu semua dengan merangkul para pemani. Hal itulah yang membuat performa Hazard kembali seperti semula,” ucap Lampard.
Hazard merupakan pemain yang kemampuannya meningkat drastis. Ia mampu mencetak 16 gol dalam satu musim di liga Inggris. Hal ini berbeda jauh dengan raihannya musim lalu. Dimana Ia hanya menorehkan 4 gol dalam semusim di liga yang sama.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.