Connect with us

Hi, what are you looking for?

Olimpik

Olimpiade Beijing 2022: Valieva Dikatakan Positif Narkoba

Olimpiade Beijing 2022
Kamila Valieva | foto } skysports.com

iSports.id – Bintang peseluncur indah kategori putri berkebangsaan Rusia, Kamila Valieva tetap berlatih dengan kondisi fit 100% meski dikabarkan positif narkoba. Dalam beberapa penampilannya pada Olimpiade Beijing 2022, bahkan ia sempat membuat catatan baru sebagai skater putri pemecah rekor.

Upacara penghargaan atas kerja keras Valieva yang berhasil meraih medali emas, di mana ia mampu mencapai 2 lompatan quad kini ditangguhkan. Peseluncur putri yang baru berusia 15 tahun tersebut saat ini masih berlatih seperti biasanya di Olimpiade Beijing 2022.

Pemberitaan di media Rusia, RBC telah memberi laporan adanya indikasi narkoba pada Valieva. Ia tidak lolos dalam tes narkoba dan dinyatakan positif menggunakan trimetazidine sebelum gelaran dimulai.

Ini merupakan kasus doping paling serius yang ada di Olimpiade musim dingin kali ini. Sebab, tak main-main, yang terjerat adalah atlet terfavorit yang menjadi idaman untuk meraih juara. Akan tetapi, dengan usianya yang berada di bawah 18 tahun membuatnya mendapat perlindungan ekstra.

baca juga : Olimpiade Beijing 2022: Skater Muda Rusia Meriahkan Debut!

Kamila Valieva | foto : skysports.com

Masih dalam kondisi fit dan berlatih seperti biasa di Olimpiade Beijing 2022

Anak yang berada di bawah 18 tahun – menurut aturan anti-doping dunia – menyatakan bahwa mereka harus mendapatkan arahan khusus dari pelatih dan ofisial. Pihak penyelenggara Olimpiade juga harus proporsional dengan fakta dan kasus yang ada.

Sementara dari pihak Rusia sendiri, Mark Adams sang juru bicara IOC masih menyimpan keterangan lebih jauh. Ia hanya mengatakan bahwa pihaknya dengan pihak komite Olimpiade membutuhkan mediasi hukum.

Valieva sendiri telah membuktikan diri sebagai wanita pertama yang berhasil memecahkan rekor empat kali lompatan dalam Olimpiade. Saat ini pun Valieva masih berlatih seperti biasa bersama Alexandra Trusova, rekan satu timnya.

Ketika para utusan pers datang menemui para atlet di sesi latihan mereka, tak ada satu keterangan pun yang mereka dapat. Federasi sendiri tidak membuat jumpa pers terkait kasus ini mengingat belum adanya penyelidikan lebih jauh. Belum terlihat, apakah dari pihak Rusia mengajukan banding atau menolak hasil tersebut.

Juru bicara Federasi Skating Rusia, Olga Ermolina hanya mengatakan bahwa skaternya tidak terkena skors atau sanksi tanpa memberi keterangan lainnya.

baca juga : Olimpiade Beijing 2022 Catatkan Rekor Peselancar Terbaru

 

sumber : skysports.com

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Mobile Legends

iSports.id – Pro Gusion hadir dari Rusia saat pertandingan di Wild Card M5 berlangsung. Umbrella Squad telah menunjukkan keterampilan bermain Gusion yang luar biasa...

Berita Olahraga

iSports.id – UEFA telah mengkonfirmasi bahwa tim Rusia akan dilarang dari kompetisi Eropa musim depan, sanksi tersebut dijatuhkan pada hari Senin, 2 Mei 2022....

Esports

Isports.id – .BLAST Premier, liga Esports CS:GO profesional populer yang berbasis di Kopenhagen, Denmark, telah melarang tim yang berbasis di Rusia menghadiri acaranya. Pihak...

Olimpik

Isports.id – Ketika negara-negara di seluruh dunia memberikan sanksi kepada Rusia atas serangannya terhadap Ukraina, Komite Olimpiade Internasional melakukan apa yang dapat dilakukannya untuk...