Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

PS TNI Akan Berganti Nama dan Pindah Kandang

PS TNI Akan Berganti Nama dan Pindah Kandang
(Foto: Tribunnews)

PS TNI berniat untuk merubah nama dalam menyambut kompetisi Liga 1 2018 yang bakalan bergulir pada Februari mendatang. Bukan hanya berganti nama, klub yang dilatih oleh Rudy Eka Priyambada ini juga dikabarkan akan pindah markas dari semula di Bogor, Jawa Barat menuju Bantul, Yogyakarta.

Jakarta, isports.id – Hal tersebut dilontarkan langsung oleh Pangkostrad TNI, Edy Rahmayadi, di Makostrad, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (6/11). Pria yang juga menjabat sebagai ketua umum PSSI itu tidak membeberkan apa nama baru yang nantinya digunakan oleh PS TNI.

“PS TNI akan ganti nama pada musim depan. Mereka juga akan pindah ke Bantul.”

Jika benar nanti jadi pindah ke Bantul, maka ini kedua kalinya PS TNI pindah homebase. Sebelum bermarkas di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, The Army terlebih dahulu menghuni di Stadion Siliwangi, Bandung, Jawa Barat, pada awal 2016 silam.

Selama menggunakan Stadion Pakansari, PS TNI bisa dibilang minim dukungan dari masyarakat Bogor. Hanya ada beberapa para anggota TNI yang terlihat memberikan dukungan kepada Manahati Lestusen dan kawan-kawan bertanding dan tidak pernah lebih dari 3.000 penonton.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Liga Indonesia

Isports.id – Laga lanjutan liga 1 yang mempertemukan klub Barito Putera kontrak Persija Jakarta harus puas berbagi angka. Anak asuh Rahmad Dermawan gagal meraih...

Liga Indonesia

Isports.id – Kabar tidak baik menimpa klub Persib Bandung dan sebagai klub pertama liga 1 yang tertimpa musibah Covid-19. Persib Bandung memastikan bahwa tim...

Berita Olahraga

Isports.id – Makan Konate pemain sepak bola berkebangsaan Mali telah resmi bergabung dengan Persija Jakarta yang nantinya akan tampil pada putaran kedua Liga 1...

Sepak Bola

Duel klasik Liga 1 Indonesia antara tim kuat asal ibu kota, Persija Jakarta melawan pasukan maung Bandung, Persib akan tersaji minggu ini. Laga tersebut...