Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Sissoko Pupuskan Kemenangan Persija

Eks pemain Fiorentina menjadi penyelamat bagi Mitra Kukar dari kekalahan

Pertandingan Persija Jakarta menghadapi Mitra Kukar yang berlangsung di stadion Patriot, Kota Bekasi menjadi partai yang mengecewakan bagi Persija Jakarta, karena klub kebanggaan masyarakat ibukota ini kembali gagal meraih kemenangan setelah di tahan oleh Mitra Kukar dengan skor 1-1.

Persija sebenarnya menguasai jalannya permainan sepanjang pertandingan, Ismed Sofyan dkk sukses mencetak gol di menit ke 37 lewat kaki Bruno Lopes, kedudukan 1-0 bertahan hingga babak pertama usai, di babak kedua Persija yang bermain di depan pendukungnya sendiri masih berusaha untuk menambah gol tetapi selalu gagal di penyelesaian akhir, alih-alih ingin menambah gol Persija Jakarta harus menelan pil pahit setelah pada masa injury time babak kedua pemain Mitra Kukar Mohamed Sissoko berhasil menggagalkan kemenangan Persija Jakarta yang sudah di depan mata.

Selepas pertandingan, pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra meminta maaf kepada suporter The Jakmania. “Kami harus minta maaf kepada Jakmania, saat ini belum bisa menang di kandang. Mereka benar-benar suporter bagus. Saya banyak bicara dengan pemain kalau Jakmania benar-benar bantu tim. Mereka angkat suara yang membantu kami.”

Sementara itu, marquee player Mitra Kukar Mohamed Sissoko tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya setelah sukses mencetak gol pertama bagi Mitra Kukar. “Gol pertama untuk tim saya. Alhamdulilah. Saatnya menatap laga berikutnya. Sungguh senang mencetak gol pertama di liga tertinggi Indonesia. (Saya) juga senang mencetak gol pertama untuk tim saya, Mitra Kukar.”

Pada pertandingan tersebut, Sissoko mengawalinya dengan lebih sering memperkuat pertahanan. Namun setelah Mitra Kukar tertinggal, eks punggawa Fiorentina ini mulai serang naik membantu serangan.

Dengan hasil ini membuat Mitra Kukar menempati posisi ke delapan dengan koleksi sembilan poin, sedangkan Persija Jakarta berada di urutan ke 15 dengan mengumpulkan poin lima.

Pada laga berikutnya, Persija Jakarta akan melawan Bali United, sementara Mitra Kukar akan menjamu Perseru Serui.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id – Kabar kurang menguntungkan dari kubu Maung Bandung, pasalnya Persib Bandung bertanding tanpa suporter ketika menjamu Persija. Itu terjadi setelah klub ibu kota...

Liga Indonesia

iSports.id – Thomas Doll minta para pemain menatap sisa pertandingan yang ada, setelah tim ini menelan kekalahan yang menyakitkan dari Madura United. Thomas Doll,...

Berita Olahraga

iSports.id – Pelatih kepala Persija Jakarta, Thomas Doll merasa kecewa dengan penampilan anak asuhnya setelah mengalami kekalahan dari Borneo FC. Persija mengalami kekalahan dalam...

Sepak Bola

Isports.id – Persija Jakarta resmi mendapatkan salah satu pemain andalan Timnas, Witan Sulaeman. Tim asal Ibukota memberitahukan kepindahan ini melalui postingan Instagram akun resmi...