Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Olahraga

Adesanya Tinggalkan UFC Dalam 5 Tahun?

Israel Adesanya

iSports.id – Israel Adesanya bisa dibilang merupakan salah satu nama besar yang kini bertarung di oktagon UFC. Beberapa kali mempertontonkan pertarungan yang menegangkan, Adesanya menjadi salah satu magnet penonton UFC pasca Conor McGregor yang hiatus. Sayang, beberapa waktu silam sang petarung justru mengeluarkan pernyataan yang mengejutkan. Ia mengatakan bahwa kemungkinan akan pensiun dalam lima tahun mendatang.

Adesanya baru saja kehilangan gelar kelas menengah kepada rivalnya, Alex Pereira, tahun lalu. Itu juga merupakan kali ketiga ia kalah dari Pereira sepanjang karirnya. Dan, kini keduanya akan bersiap untuk kembali berhadapan pada April mendatang pada UFC 287.

Baca juga: Alex Pereira Siap Hadapi Duel Ulang Dengan Adesanya

Meskipun itu merupakan kekalahan ketiga atas rivalnya, itu juga merupakan kekalahan pertamanya di kelas 185 pounds sejak bergabung ke UFC. Jika dia berhasil memenangkan gelarnya kembali tentu akan banyak kesempatan lain yang datang kepadanya. Namun, sang petarung justru menyatakan ia akan meninggalkan dunia pertarungan setidaknya lima tahun lagi.

“Saya sudah berada di UFC selama lima tahun. Jika boleh jujur, saya tidak akan ada di sini dalam lima tahun,” unugkap Adesanya. “Saya memiliki hal lain yang saya sukai. Tentu saya menyukai ini (bertarung) dan saya hebat dalam hal itu namun saya tidak pernah terlalu bergantung padanya dan saya akan pergi ketika berada di atas.”

“Itulah tempat yang akan aku tinggalkan nantinya. Lima tahun berada di UFC tidak terasa bagiku. Kita tunggu berapa lama saya akan ada di sini namun menurut saya itu tidak akan mencapai lima tahun.”

Adesanya Menolak Untuk Istirahat

Sebelum pertarungannya pada bulan April melawan Pereira terkonfirmasi, beberapa pihak sempat meminta Adesanya untuk setidaknya beristirahat sejenak. Namun, sang petarung menolak hal tersebut karena ia tidak suka berada terlalu jauh dari pertarungan.

“Saya bukan tipe orang yang bersantai, saya bisa saja menghindari orang ini dan menunggunya melakukan sesuatu,” ujar Adesanya. “Saya memiliki kesempatan untuk mendapatkannya kembali (gelar kelas menengah). Namun saya akan sedikit berkata-kata dan banyak beraksi. Setelah pertarungan ini, mungkin dia (Pereira) akan pindah ke kelas 205 pounds. Jadi inilah kesempatan saya dan alasan saya berusaha keras untuk ini.”

Baca juga: Chandler Umumkan Pertarungan Dengan McGregor

“Saya adalah orang itu–underdog yang dia kalahkan. Saya pergi ke UFC, dia mengejar saya dan mendapatkan saya. Inilah cerita saya.”

 

Sumber: Berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

MMA

iSports.id — Dustin Poirier tahu dia akan selalu terikat dengan Conor McGregor setelah trilogi UFC mereka. Akhir-akhir ini, ketika ia bersiap untuk kembali melawan...

MMA

iSports.id — Conor McGregor, sang mantan juara dua divisi UFC tersebut sudah tidak berkompetisi sejak tahun 2021 setelah patah kaki yang parah. Selama satu...

MMA

iSports.id — UFC 300 hampir memiliki acara utama yang jauh berbeda. Menjelang kartu bersejarah pada 13 April, pejabat di ajang promosi milik Dana White...

MMA

iSports.id – Conor McGregor, bintang seni beladiri campuran (MMA) yang sempat menolak tawaran menjadi pemain film kini resmi menandatangani kesepakatan kontrak. Pada awalnya, desas-desus...