PSSI resmi merilis 20 nama pemain tim nasional senior Indonesia untuk disertakan dalam laga persahabatan melawan Fiji, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada Sabtu (02/09) mendatang.
Jakarta, isports.id – Pertandingan menghadapi Fiji merupakan international friendly match yang penting bagi skuat besutan Luis Milla ini. Karena laga tersebut akan mempengaruhi ranking Indonesia dalam peringkat FIFA.
Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria dalam bincang-bincang di kantor PSSI, Jakarta, Rabu (23/08) menjelaskan alasan memilih Fiji sebagai lawan tanding akibat negara tersebut bisa menyesuaikan dengan jadwal tim nasional Indonesia.
“Sebenarnya kami sudah melakukan pendekatan ke beberapa federasi sepak bola negara lain, kata Ratu.
“Tetapi semuanya berhalangan karena melakukan persiapan ke beberapa turnamen internasional yang mereka ikuti.”
Menurut keterangan PSSI, seluruh pemain yang terpanggil bakal berkumpul besok (30/08) di Jakarta untuk mengadakan pemusatan latihan.
Berikut nama-nama pemain yang dipanggil ke tim nasional senior Indonesia:
Kiper
Kurnia Meiga (Arema FC)
Andritany Ardhiyasa (Persija Jakarta)
Bek
Benny Wahyudi (Arema FC)
Johan Ahmad Alfarizi (Arema FC)
Fachruddin Aryanto (Madura United)
Manahati Lestusen (PS TNI)
Achmad Jupriyanto (Persib Bandung)
Abdul Rachman (Borneo FC)
Gelandang
I Gede Sukadana (Bali United)
Stefano Lilipaly (Bali United)
Fadhil Sausu (Bali United)
Adam Alis (Arema FC)
Bayu Pradana (Mitra Kukar)
Slamet Nurcahyono (Madura United)
Rizky Rizaldi Pora (Barito Putera)
Muhammad Rahmat (PSM Makassar)
Andik Vermansyah (Selangor FA/Malaysia)
Penyerang
Boaz Salossa (Persipura Jayapura)
Lerby Eliandry (Borneo FC)
Irfan Bachdim (Bali United)
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.