Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola Dunia

Insigne Ujung Tombak Gli Azzuri Lolos ke Piala Dunia

Jika saja, pelatih Ventura mampu memaksimalkan serangan Italia melalui sisi kanan, memanfaatkan ujung tombak Insigne. Pastinya melawan Israel, Makedonia, dan Albania akan mengantarkan kemenangan bagi Gli Azzuri di pertandingan grup G Zona Eropa.

Roma, isports.id- Pelatih Timnas Italia, Giampiero Ventura masih menyimpan rasa optimistis bahwa Italia akan lolos dari kualifikasi grup. Dengan kekalahan 0-3 atas Spanyol, Gli Azzuri harus terus menang, agar mampu menempuh jalur play off grup.

Laga kualifikasi masih menyisakan tiga laga melawan Israel, Makedonia, dan Albania. Italia tertinggal 3 angka dari Spanyol yang meraih posisi klasemen dengan 19 poin. Sedangkan Italia, baru meraih angka 16 poin.

Jika tiga pertandingan yang bakal dilakoni Gli Azzuri diraih dengan kemenangan. Total poinnya mencapai 25 poin dan akan mengantarkan tanpa play off, jika Spanyol berhasil kalah dengan 3 laga sisa.

Laga kualifikasi grup yang berlangsung di Madrid, pekan kemarin menjadi mimpi buruk bagi Italia. Gli Azzuri harus menelan kekalahan pertama di kualifikasi dalam total 56 pertandingan. Dua gol Isco dan tembakan pemain pengganti Alvaro Morata memberikan kekalahan pertama di kualifikasi sejak 2006.

Ventura yakin Italia sebagai peraih empat titel juara dunia ini tetap menjadi tim diantara 32 tim yang mentas di Rusia. “Ketika grup ini dirancang, kami tahu sejak pertama hanya juara grup yang akan lolos,” tutur Ventura jelang duel dengan Israel.

“Tentu saja, jika Italia bukan tim unggulan dan melawan Spanyol. Anda harus mengakui, mungkin Anda harus melalui babak play-off. Itulah yang hampir semua orang pikirkan ketika itu,” jelas Ventura.

Dari hasil pertemuan dengan Spanyol kemarin, Ventura membuka kritik bagi siapa saja. Kendati Ventura tetap menggunakan formasi 3-5-2, atau karena tidak memainkan salah satu pemain andalan.

“Saya sadar, saya akan dikritik terkait apapun yang saya lakukan. Orang-orang mengatakan saya menggunakan 3-5-2 dan menyalahkan saya karena tidak memainkan Insigne,” keluhnya.

Ia juga, mengakui Gli Azzuri lebih banyak menyerang melalui sayap kiri ketimbang lewat sayap kanan sehingga membuat Insigne kurang memiliki peluang gol. Sementara Ventura juga mengakui pemain Spanyol memiliki kecepatan sehingga mampu menaklukkan kiper Gianluigi Buffon yang sudah berusia 39 tahun.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id — Gol luar biasa Mattia Zaccagni di menit-menit akhir membawa Italia ke babak sistem gugur Euro 2024. Pertandingan melawan Kroasia tersebut berakhir dengan...

Berita Olahraga

iSports.id — Mateo Kovacic, salah satu pemain bintang dari timnas Kroasia mengakui bahwa kesebelasannya kesulitan menangani lini tengah di kompetisi Euro 2024. Saat ini,...

Berita Olahraga

iSports.id — Tim nasional Italia menghadapi masalah personel yang serius menjelang pertandingan penting penyisihan grup Euro 2024 melawan Kroasia. Jurnalis Alfredo Pedullà melaporkan bahwa...

Berita Olahraga

iSports.id — Kepala pelatih Timnas Spanyol, Luis de la Fuente mengatakan pada hari Rabu bahwa dia terkejut dengan kesamaan antara tim asuhannya dengan Italia....