Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Lakoni Laga Sekali Lagi, Timnas Indonesia Segera Pastikan Tiket Piala Asia U-16

Lakoni Laga Sekali Lagi, Timnas Indonesia Segera Pastikan Tiket Piala Asia U-16
(Foto : Bisnis.com)

Kemenangan krusial berhasil dipetik tim nasional Indonesia dalam laga ketiga Grup G kualifikasi Piala Asia U-16 2018. Tim asuhan Fakhri Husaini ini menang tipis 1-0 atas tuan rumah Thailand di Satdion Rajamangala, Thailand, Rabu (20/9) malam.

Bangkok, isports.id – Meski berstatus tim tamu, David Maulana dan kolega mampu mendominasi laga. Dan berkali-kali memaksa Thailand untuk merapatkan barisan pertahanannya.

Indonesia sukses mencurigol pada menit ke-20 melalui gol dari Amanar Abdillah setelah sanggup menyambut umpan silan M. Supriyadi dari sisi kanan pertahanan Thailand. Skor 1-0 untuk keunggulan Garuda Muda.

“Keunggulan 1-0 mampu dipertahanakan Indonesia hingga babak pertama usai.”

Babak kedua baru dimulai Timnas U-16 sudah dua kali mengancam gawang Thailand. Umpan Hamsa Lestaluhu mampu ditanduk Sutan Diego Zico. Namun, bola tandukkannya berhasil ditepis kiper Thailand, Natthawut Paengkrathok.

Begitu pun dengan sepakan Bagus Kahfi. Walaupun, Bagus sudah berhadapan dengan Paengkrathok ia gagal menaklukkan kiper Thailand ini. Sepakan Bagus berhasil diblok Paengkrathok.

Peluang Indonesia lewat sepakan Zico menit ke-61 kembali gagal. Padahal, serangan cepat dengan kombinasi Hamsa dan Zico berhasil merangsek ke pertahanan Thailand. Sepakan Zico justru malah melambung di atas gawang Thailand.

Bagus Alfikri kembali membuang peluang bagi Indonesia menit ke-79. Bagus yang sudah berhadapan langsung dengan kiper Thailand malah gagal membuat gol. Sepakannya melenceng tipis di sisi kiri gawang Paengkrathok.

Memasuki lima menit akhir pertandingan. Thailand menggempur pertahanan Indonesia. Dua peluang lewat sepakan Nattakit Butsing masih membentur mistar gawang Ernardo Sutaryadi.

Akhirnya, Indonesia mampu mempertahankan keunggulan 1-0 hingga akhir laga. Berkat hasil ini, Indonesia kokoh di puncak klasemen Grup G dengan poin 9. Garuda Muda yang tinggal selangkah lagi memperoleh tiket lolos ke putaran final Piala Asia U-16, andai dalam melakoni laga terakhir melawan Laos menang atau meraih hasil imbang.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id – Pertandingan semifinal piala AFF U-16 antara Tim Nasional Indonesia melawan Myanmar yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta berlangsung seru. Namun, sebuah insiden...

Sepak Bola

iSports.id – The Red Devils sukses mengamankan tiga angka pertamanya di Europe League pada Jumat (20/9) dini hari tadi. Meski sulit, akhirnya gol semata...

Sepak Bola

iSports.id – Arsenal memulai langkahnya di Europe League 2019/20 dengan kemenangan besar. Pada Jumat (20/9) dini hari tadi, anak-anak asuh Unai Emery sukses mengandaskan...

Sepak Bola

iSports.id – Debut buruk harus menjadi tanda kembalinya The Blues (julukan Chelsea) ke Liga Champions musim 2019/20 ini. Hasil minor ini didapat setelah dini...