Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Olahraga

PBSI Ajak Pelatih dan Pemain Gabung Pelatnas 2023

Ketua PBSI, Firman Agung Sampurna

iSports.id – Mengawali tahun 2023, Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) memanggil sejumlah pelatih dan atlet baru. Pemanggilan ini dikhususkan kepada mereka untuk mengikuti pemusatan latihan nasional (Pelatnas) tahun 2023. Nantinya, keseluruhan pelatih dan atlet ini akan melakukan latihan yang berpusat di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur.

Tercatat sebanyak 92 atlet yang bergabung menjadi bagian dari Pelatnas di tahun ini. Termasuk sejumlah atlet yang sudah sejak dulu berdiam di Pelatnas. Tambahannya merupakan atlet baru yang berhasil masuk melalui jalur seleksi nasional dan jalur pemantauan prestasi. Untuk jumlah pelatih terdapat 24 pelatih yang terdiri dari 18 pelatih teknik dan 6 pelatih fisik.

PBSI mengadakan penyambutan terhadap pelatih dan atlet yang baru bergabung tersebut pada 16 Januari 2023. Ketua Umum PBSI Agung Firman Sampurna secara langsung menyambut mereka di Ruang Serbaguna Pelatnas PBSI dan menyampaikan arahan awal. Atlet lama yang tidak mengikuti turnamen di hari itu juga turut hadir dalam acara tersebut.

Suasana Acara Penyambutan Pelatih dan Atlet Pelatnas PBSI Tahun 2023 (Foto: PBSI)

Terdapat Perubahan Daftar Atlet Pelatnas PBSI Tahun 2023

Dari nama-nama atlet yang telah diumumkan tersebut, terdapat mereka yang sudah tidak bergabung lagi di tahun ini karena telah didegradasi. Menurut Kepala Pelatih dan Kabid Binpres Rionny F. Mainaky, penilaian atas didegradasinya sejumlah atlet masih sama seperti di tahun sebelumnya. Ia mengatakan bahwa, “misalnya karena raihan prestasi yang tidak sebanding dengan usia dan durasi mereka di Pelatnas hingga karakter dan faktor cedera”.

Terdapat juga beberapa nama atlet yang berada dalam pemantauan ekstra. Karena mereka masih ada kesempatan hingga enam bulan ke depan. Lalu, akan mantau perkembangan selama enam bulan tersebut apakah masih harus berada di Pelatnas. Selain itu, terdapat atlet yang berpindah sektor karena melihat potensi mereka terdapat di sektor lainnya.

Pelatnas Cipayung PBSI

Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta Timur (Foto: detikcom)

Masih Ada Nama Pelatih yang Belum mereka umumkan

Pada 10 Januari 2023, Federasi Badminton Indonesia secara resmi merilis kepada publik nama-nama pelatih di tiap sektor. Dari daftar pelatih yang mereka keluarkan tersebut ternyata masih ada nama-nama yang belum ada yang mereka sebut. Sebut saja pelatih dari sektor tunggal putri dan ganda campuran.

Rionny F. Mainaky mengatakan bahwa nama pelatih di dua sektor tersebut sebenarnya sudah ada. Hanya saja, masih terdapat masalah administrasi yang belum rampung. Maka dari itu, setelah semua selesaikan baru akan umumkan oleh PBSI ke publik.

 

Sumber: Berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Badminton

Duo ganda putra pilar Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil menggondol penghargaan pemain putra terbaik 2017 versi Badminton World Federation (BWF). Dalam acara...

Badminton

Last updated on 9 April, 2022 Sebanyak tiga wakil ganda campuran Pelatnas PBSI dipastikan turun pada turnamen bulu tangkis Hong Kong Terbuka 2017 yang...

Badminton

Wakil Indonesia berhasil memetik satu gelar pada turnamen badminton Belanda Terbuka 2017. Pasangan ganda putri Merah Putih, Rizki Amelia Pradipta/Della Destiara Haris berhasil menjuarai...

Badminton

Serdadu muda Indonesia memastikan diri sebagai juara Grup H1 babak penyisihan ajang bulu tangkis beregu BWF World Junior Championships 2017. Hasil tersebut dituai berkat...