Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Persiba Kembali Raih Hasil Minor

Persiba dan Persegres Akan Saling Baku Hantam
(Foto : Goal.com)

Persiba Balikpapan kembali meraih hasil minor saat menjamu Persela Lamongan pada lanjutan Liga 1 Indonesia 2017 pekan ke-16. Bermain di Stadion Parikesit, Balikpapan, Minggu (23/07). Persiba Balikpapan hanya mampu bermain imbang dengan skor 2-2 melawan Persela Lamongan.

Balikpapan, isports.id – Bertindak sebagai tuan rumah Persiba berusaha mencari gol cepat pada babak pertama. Tetapi, Persela bermain sangat disiplin dalam menjaga kedalaman.

Persela yang bermain menunggu sambil mencari serangan balik berhasil mencetak gol pada menit ke-22 lewat Kosuke Yamazaki setelah menerima umpan silang dari Sandi Septian. Skor 1-0 untuk keunggulan Persela.

Berselang tujuh menit kemudian Persiba sanggup membalas melalui gol yang di buat oleh Dirkir Glay dengan tendangan terukurnya dari luar kotak penalti.

Gol tersebut menambah motivasi para pemain Persiba, Persela sempat frustasi akibat terus menerus di gempur oleh penggawa Persiba. Tapi hingga berakhirnya babak pertama skor imbang 1-1 tetap bertahan.

Pada babak kedua, Persela melakukan pergantian di lini tengah. Juan Revi dan Sandi Septian di tarik keluar lalu digantikkan oleh Edy Gunawan serta agung Pribadi.

Tetapi, Persiba yang dapat mencetak gol terlebih dahulu pada menit ke-56 lewat sepakan Bryan Cesar setelah menerima umpan tarik yang di kirim oleh Marlon da Silva. Skor 2-1 membuat pendukung Persiba bersorak.

Tertinggal satu gol membuat Persela menaikkan intensitas serangan. Alhasil, Taufiq Kasrun mampu menceploskan bola ke gawang Persiba setelah terjadi bola muntah hasil dari set-piece.

Di sisa waktu yang ada, kedua tim saling menciptakan peluang tapi tak ada gol lagi yang tercipta. Skor 2-2 harus puas di terima oleh kedua kubu.

Pelatih Persiba Balikpapan, Milomir Seslija, kecewa akibat anak asuhnya mudah sekali untuk dibobol. Padahal, para pemain sudah bermain lepas dan bagus.

“Hari ini permainan yang bagus dan menarik. Kami menunjukkan karakter pas kami ketinggalan gol, cantik juga golnya. tapi lagi-lagi kami veri dua gol mereka dengan mudah,” kata Milo, usai laga.

“Itu gol yang sangat mudah dan kami sangat kecewa sekali, pemain-pemain kami sudah bermain lepas dan bagus.”

Sedangkan, pelatih Persela Lamongan, Herry Kiswanto, bersyukur dengan hasil yang di raih skuatnya, karena mereka datang ke Balikpapan tanpa beberapa pilar andalannya.

“Memang kami tidak lengkap ada pemain-pemain penting kami tidak hadir. Jadi memang berpengaruh. Tapi saya mengapresiasi para pemain, sehingga kami bisa dapat satu poin,” tandas Herry.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Liga Indonesia

iSports.id – Pertandingan Persib Bandung vs Persela Lamongan harus berakhir imbang 1-1 dalam lanjutan pekan ke-27 Liga 1 2021-2022 yang di adakan pada Jumat,...

Liga Indonesia

Isports.id – Laga lanjutan liga 1 yang mempertemukan klub Barito Putera kontrak Persija Jakarta harus puas berbagi angka. Anak asuh Rahmad Dermawan gagal meraih...

Liga Indonesia

Isports.id – Kabar tidak baik menimpa klub Persib Bandung dan sebagai klub pertama liga 1 yang tertimpa musibah Covid-19. Persib Bandung memastikan bahwa tim...

Berita Olahraga

Isports.id – Makan Konate pemain sepak bola berkebangsaan Mali telah resmi bergabung dengan Persija Jakarta yang nantinya akan tampil pada putaran kedua Liga 1...