Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Trend Italia Selalu Terseok di Zona Grup, Italia Pastikan Laga Playoff

Tebus Tiket Piala Dunia 2018, Italia Harus Melalui Laga Playoff. Berdasarkan hasil imbang melawan Makedonia 1-1, dan kemenangan Spanyol 3-0 atas Albania.

Torino, isports.id Duduk di klasemen kedua grup G, Italia telah melepaskan kesempatan untuk lolos secara langsung memegang tiket piala dunia 2018.  Keperkasaan Italia pada Sabtu dini harus digagalkan oleh Makedonia dengan hasil seri. Italia terpaksa mengarungi jalur play-off untuk menuju Piala Dunia 2018 di Rusia, dengan hasil 1-1 melawan Makedonia di Stadion Olimpico Grande Torino.

Italia mengantongi poin 20, selisih lima poin dari pimpinan grup G, Spanyol dengan 25 poin. Spanyol telah mengalahkan Albania dan memastikan juara Piala Dunia 2010, itu lolos secara otomatis ke Rusia.

Pasukan Gian Piero Ventura itu sebenarnya memulai laga dengan meyakinkan. Mereka mengemas serangkaian peluang dari aksi penyerang Napoli, Lorenzo Insigne, dan pergerakan ujung tombak Lazio, Ciro Immobille, pada babak pertama.

Juara Piala Dunia 2006 itu memimpin 1-0 berkat gol pemain bertahan Giorgio Chiellini yang meneruskan umpan kerjasama antara Immobille dan Lorenzo Insigne pada menit 40.

Memasuki babak kedua, Makedonia mampu menyamakan kedudukan 1-1 melalui umpan bekas pemain Inter Milan, Goran Pandev. Pandev masuk menggantikan Aleksandar Trajkovski, memanfaatkan celah sempit, untuk melesakkan gol ke gawang Buffon pada menit 77.

Italia mencoba merebut kembali keunggulan, namun Makedonia berhasil mengunci pergerakan beberapa pemain utama Italia. Timnas Italia terlihat kesulitan mengembangkan permainan di waktu tersisa hingga skor 1-1 bertahan hingga peluit babak kedua ditiup.

Hasil Grup G mencatat Italia 1 – 1 Macedonia, sedangkan pertandingan lain mencatat kemenangan Israel atas Liechtenstein  1-0. Tuan rumah Spanyol berhasil unggul 3 – 0 Albania.

Susunan pemain:

Italia: Buffon; Barzagli, Bonucci, Chiellini; Zappacosta, Parolo, Gagliardini, Darmian; Verdi, Immobile, Insigne
Cadangan: Donnarumma, Perin, Astori, D’Ambrosio, Spinazzola, Barella, Candreva, Rugani, Eder, Cristante, Bernardeschi, Gabbiadini

Macedonia: Dimitrievski; Ristovski, Musliu, Velkoski; Radeski, Spirovski, Bardi, Alioski; Pandev, Nestorovski, Hasani
Cadangan: Nilson, Shiskovski, Tosevski, Doriev, Zajkov, Trajkovski, Trickovski, Jahovic

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sepak Bola

Isports.id – UEFA selaku federasi tertinggi sepak bola benua Eropa telah selesai melakukan pengundian babak semifinal UEFA Nations League 2022/23. Kegiatan ini berlangsung di...

Sepak Bola Dunia

Isports.id – Mantan striker Manchester City dan AC Milan Mario Balotelli akan kembali ke timnas Italia untuk jeda internasional yang akan datang pada Januari...

Sepak Bola

iSports.id – Italia terus menjaga rekor positif di bawah manajer baru mereka, Roberto mancini. Terbaru, Gli Azurri berhasil menghancurkan Liechtenstein dengan skor mencolok 5-0....

Sepak Bola

iSports.id – Kualitas seorang Ciro Immobile sebagai striker sebanrnya sudah tidak diragukan lagi. Pria 28 tahun tersebut sejatinya menjadi lumbung gol bagi Lazio di...