Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Olahraga

Timo Werner kembali ke Liga Inggris, Klub Manakah itu?

Aksi Werner di Liga Champions Eropa musim lalu | Bolasports

Isports.id – Kabar terbaru dari bursa transfer pemain musim dingin dengan Timo Werner akhirnya kembali liga primer Inggris 2023/24. Namun penyerang timnas Jerman ini tidak akan ke Chelsea tapi berlabuh menuju rival yakni Tottenham Hotspur.

Hal itu tentu saja mengejutkan seluruh pihak tanpa adanya rumor yang mengarah ke kubu The Lilywhites. Adapun kedatangan sang pemain tersiar oleh pakar transfer pemain Eropa yakni Fabrizio Romano.

Menurutnya Tottenham telah mencapai kesepakatan dengan pihak Leipzig untuk transfer Werner dengan status pinjaman. Kabarnya pihak Spurs akan menanggung 100% gaji sang pemain hingga Juni sebagai salah satu bagian dari kesepakatan.

Rencananya Werner akan akan terbang ke London pada Sabtu mendatang untuk menjalani tes medis. Kemudian Ia akan berlatih bersama rekan-rekannya yang baru.

Baca juga: Arsenal dan Madrid Berjaya, MU tumbang

Kabar kepindahan ini semakin diperkuat dengan ucapan pelatih RB Leipzig yakni Marco Rose yang mendoakan terbaik untuk Werner.

Ia ingin pergi secara pinjaman, kami mendoakan yang terbaik untuknya,” ucap Rose.

Ia perlu mendapatkan menit bermain karena Werner ingin pergi bersama timnas menuju Euro 2024 dan kami tetap berharap yang terbaik untuknya,” tutupnya.

Alasan utama yang menjadi pindahnya pemain tidak lain karena menjalani periode yang sulit selama bermain untuk Leipzig pada musim ini. Sang pemain kalah bersaing dengan Lois Openda dan Benjamin Sesko. Ia harus kehilangan posisinya sebagai striker utama dengan baru mencatatkan dua laga liga.

 

 

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

Isports.id – Bek legendaris asal Italia yakni Leonardo Bonucci bersiap untuk memulai petualangan baru dalam karir bermainnya. Mantan pemain timnas ini secara mengejutkan mengakhiri...

Liga Inggris

iSports.id – Kejuaraan tertua di dunia, Piala FA musim 2021/22 akan segera memasuki babak baru, di mana tiga raksasa Liga Premier telah memastikan diri...

Sepak Bola

iSports.id – Era Baru yang diusung oleh Joachim Loew bagi Timnas Jerman dimulai dengan hasil imbang. Loew yang memutuskan untuk tidak menggunakan muka-muka lama...