Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Bali United U-19 Siap Jaga Tren Positif Jelang Partai Semifinal

Bali United U-19 Siap Jaga Tren Positif Jelang Partai Semifinal
(Foto: Nusa Bali)

Liga 1 Indonesia U-19 besok bakal memasuki babak semifinal. Juara grup X, Bali United U-19 bakal menjamu Persipura Jayapura U-19 yang merupakan runner-up grup Y. Laga yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (4/11) menjadi penentuan bagi kedua tim untuk tampil habis-habisan.

Cikarang, isports.id Menjelang partai tersebut Bali United ingin menjaga momentum tren positif dari awal kompetisi. Klub asal Pulau Dewata ini sangat impresif di ajang dari mulai babak penyisihan grup hingga 8 besar.

“Karena Bali United U-19 merupakan satu-satunya tim yang belum pernah merasakan kekalahan di dalam ajang Liga 1 U-19.”

Dalam penyisihan grup, Bali United U-19 yang tergabung di grup 2 berhasil menjadi juara grup dengan catatan rekor tidak terkalahkan, Bali United U-19 sanggup menang sebanyak lima kali dan meraih hasiil imbang juga lima kali.

Di babak delapan besar, Bali United juga menorehkan hasil yang sama dengan catatan merebut 2 kali kemenangan dan satu kali ditahan imbang.

Dengan catatan mengesankan, Bali United dianggap sebagai favorit dalam kejuaraan ini. Pelatih kepala Bali United U-19, I Wayan Arsana ingin anak asuhnya tetap menjaga tren positif tersebut.

“Dengan tekad dan semangat yang kuat, kami juga percaya mampu menjaga tren positif kami pada musim ini sekalipun kami sadar tidak akan mudah. Intinya, kami sudah siap menampilkan permainan terbaik di laga besok lawan Persipura Jayapura U-19,” ucap Wayan Arsana dalam jumpa pers di Nakula Hotel, Cikarang, Jumat (3/11).

Tapi ia juga bakal mengingatkan kepada skuat besutannya untuk untuk waspada terhadap Persipura U-19. Karena menurutnya, timnya belum pernah sama sekali dengan Persipura di level kompetisi junior.

“Dan, terus terang saja kami buta dengan kekuatan tim lawan kendati pada musim lalu saat format kompetisi masih untuk pemain berusia di bawah 21 kami pernah bertemu dengan mereka. Tapi, hadirnya beberapa pemain yang juga memperkuat tim senior di skuat tim lawan kami yakini membuat mereka akan lebih kuat. Meski begitu, kami sudah mempersiapkan diri sebaik mungkin agar bisa tampil baik,” ucap Wayan.

Sementara itu, kubu lawan Persipura U-19 mengakui tak ada persiapan khusus jelang menghadapi laga semifinal. Menurut asisten pelatih Persipura U-19 Abdul Manaf, timnya hanya melakukan persiapan seperti biasa dengan melakukan pemusatan latihan di Cikarang dalam sepekan terakhir.

“Persiapan kami seperti biasa. Tim yang sukses lolos ke semifinal pasti tim terbaik dan sama-sama dalam kondisi yang siap. Karena itu, usai 8 besar kami menyiapkan diri sebaik mungkin. Salah satunya, dengan menggelar pemusatan latihan di Cikarang selama sepekan terakhir,” tutur Abdul Manaf.

Walaupun Persipura U-19 lolos ke semifinal hanya berstatus sebagai runner-up grup Y. Namun, Persipura adalah tim yang sangat terkenal dengan menciptakan pemain-pemain berbakat yang berasal dari daratan Papua.

Pemenang dalam pertandingan ini bakal melaju babak final untuk melawan pemenang dari laga semifinal lainnya antara Persib Bandung U-19 dan Borneo FC U-19.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sepak Bola

Isports.id – Menjelang laga play off Liga Champions Asia sebagai wakil dari Indonesia antara Bali United atau PSM Makassar. PSSI bersama PT. LIB selaku...

Berita Olahraga

Isports.id – Kabar kurang menyenangkan menerpa sepak bola nasional yakni PSSI selaku federasi sepakbola Indonesia menghentikan liga 2 dan 3 musim 2022/23. Hal ini...

Berita Olahraga

iSports.id – PT LIB berencana untuk menggelar kembali Liga 2, untuk pertandingan perdana akan tersaji pada tanggal 14 Januari 2023. Pertandingan Liga 2 sempat...

Sepak Bola

Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) tengah berusaha mendapatkan kucuran dana Rp13 Miliar dari Federasi Sepakbola Dunia (FIFA). Uang sebanyak itu akan dipergunakan untuk menaikkan...