Connect with us

Hi, what are you looking for?

Liga Inggris

Christian Eriksen Alami Cedera, MU Datangkan 1 Pemain

Isports.id – Manchester United harus mengalami pil pahit setelah salah satu pemainnya Christian Eriksen akan absen selama 3 bulan hingga awal Mei. Hal ini setelah pemain asal Denmark ini mengalami cedera pergelangan kaki ketika menghadapi Reading dalam lanjutan Piala FA beberapa hari lalu.

Kepastian ini terkonfirmasi langsung melalui pernyataan pihak MU yang terlihat dalam akun Twitter klub pada Rabu (1/2/2023).

Christian Eriksen akan absen dalam kurun waktu yang cukup lama karena cedera pergelangan kaki yang diterimanya. Ia menerima kala bermain pada Piala FA menghadapi Reading, Sabtu (28/1/2023),” tutur Manajemen.

Ketidakhadiran sosok Eriksen tentu membuat pukulan telak bagi pelatih Erik Ten Hag dan para penggemar. Mengingat konsistensi performanya dalam 31 penampilan di musim ini. Namun kami tetap optimis ia mampu melewatinya pada akhir musim,” tambahnya.

Performa apik Eriksen bersama MU tidak dapat kita lihat sebelah mata yang membuat The Red Devils yang berpeluang raih 3 gelar. Pasalnya selama musim ini di liga Inggris ia telah mencatatkan 2 gol dan 9 assist. Adapun 3 kompetisi tersebut adalah Liga Eropa, Piala FA, dan Liga Inggris.

Baca juga: Arsenal Sukses Menangi Duel Sengit Hadapi Manchester United

Tambahan amunisi baru pengganti Christian Eriksen

Tendangan Penalti Sabitzer kala Munchen tampil di Piala Dunia AntarKlub

Manajemen MU bergerak cepat dalam bursa transfer kali ini setelah menerima kabar buruk tersebut. Mereka secara resmi mendatangkan Marcel Sabitzer dengan status pinjaman dari Bayern Munich hingga akhir musim.

Kedatangan pemain berusia 27 tahun yang berposisi sebagai gelandang serang ini tidak ada opsi pembelian permanen. Namun kemungkinan ia bisa menetap lebih lama masih cukup besar bila performanya mampu memikat manajemen pada akhir musim.

Pelatih Ten Hag pun ikut mengomentari kehadiran Sabitzer yang menurutnya cukup bagus bagi perjalanan MU yang berjuang merengkuh beberapa gelar. Pasalnya pada lini tengah Red Devils yang berisikan Van De Beek, Christian Eriksen, dan Scott McTominay sedang mengalami cedera.

Kami sangat senang terkait transfer itu sebab kami memang butuh tambahan amunisi setelah van de Beek keluar. Bahkan kini Eriksen yang menepi hingga waktu yang cukup lama. Saya pikir untuk waktu yang lebih singkat dari kedua pemain sebelumnya, Scott McTominay tidak tersedia,” tutur Ten Hag.

 

Sumber: Berbagai sumber

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Sepak Bola

iSports.id – Baru-baru ini berita Spanyol mengabarkan, kalau FC Barcelona tertarik untuk datangkan Bruno Fernandes ke Camp Nou musim ini. Hal itu karena, Joan...

Sepak Bola

iSports.id — Everton mendapat kebobolan dua penalti pada babak pertama di Old Trafford ketika Manchester United Sabtu malam. The Red Devils bangkit kembali ke...

Sepak Bola

iSports.id — Manchester City selalu menjadi ancaman besar untuk klub-klub di Liga Inggris, terutama bagi rival sekotanya, MU. Kali ini, meski The Red Devils...

Liga Inggris

iSports.id – Manchester United akan menjamu Liverpool dalam pertandingan perempat final Piala FA setelah sukses mengalahkan Nottingham Forest 1-0. Sementara itu, The Reds juga...