Connect with us

Hi, what are you looking for?

Berita Olahraga

Madam Pang: Timnas Indonesia U-23 Lebih Menakutkan dari Pemain Vietnam

Manajer Thailand Madam Pang
Madam Pang Manajer timnas Thailand/ Foto: Berbagai Sumber

iSports.id – Timnas Thailand U-23 akan bertemu melawan pasukan timnas Indonesia U-23 dalam pertandingan semi-final SEA Games 2022 di Vietnam.

Pertandingan ini akan segera dilaksanakan pada hari Kamis, 19 Mei 2022 di stadion Thien Truong Vietnam.

Jelang pertandingan dimulai, ada sisi menarik dari sosok manajer gajah putih yakni Nualphan Lamsam atau biasa yang disapa dengan Madam Pang.

Madam Pang menyebut timnas Indonesia U-23 mempunyai kekuatan yang menakutkan lebih berbahaya daripada pemain timnas Vietnam.

Thailand U-23 berhasil menjuarai grup B di ajang SEA Games dan berhak untuk melangkah ke semi-final.

Sementara itu timnas Indonesia U-23 melaju dengan predikat sebagai runner-up Grup A.

Ungkapan pendapat dari Madam Pang mengenai timnas Indonesia u-23

“Saya harus mengatakan tim Indonesia U-23 sangat menakutkan,” kata wanita yang akrab bernama Madam Pang dilaporkan oleh Siam Sport.

Madam Pang merasa bahwa permainan tim nasional U-23 Indonesia menunjukkan grafik yang menanjak.

Meskipun dikalahkan oleh Vietnam dengan skor tiga gol tanpa balasan dalam pertandingan perdana di Grup A.

Bagi Madam Pang, kekalahan Vietnam adalah karena tim nasional U-23 Indonesia masih belum menunjukkan kekuatan terbaiknya.

Karena itu, ia meminta pasukan Thailand untuk tidak menjadikan hasil kecil sebagai referensi.

“Ketika mereka kalah dari Vietnam di pertandingan pertama karena para pemain mereka tidak lengkap. Tetapi setelah tim mereka selesai, mereka berkinerja baik untuk melangkah ke semifinal. Ini akan menjadi pertandingan yang sulit,” katanya.

Selain itu, Madam Pang juga mengatakan bahwa Thailand memiliki keuntungan melawan timnas Indonesia U-23 .

Pasukan Alexandre Polking tidak perlu beradaptasi lagi dengan suasana lapangan.

Selama pertandingan grup A, Thailand bermain di Stadion Thien Truong. Sementara tim nasional U-23 Indonesia dalam babak penyisihan grup berkompetisi di Stadion Viet Tri.

“Hal yang baik adalah kita dapat terus bermain di stadion yang sama. Kita tidak harus pergi ke stadion lain sehingga dapat mempengaruhi kondisi fisik para pemain,” tutupnya.

Sumber: Berbagai Sumber

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id – Kepemimpinan wasit Nasrullo Kabirov dapatkan hujatan dai netizen Indonesia, setelah keputusannya banyak kontroversi. Nasrullo Kabirov sangat cepat menjadi terkenal pada kalangan penggemar...

Berita Olahraga

iSports.id – Bek sayap Timnas Indonesia U-23, Bagas Kaffa yakin Indonesia bisa tembus ke semifinal Piala Asia U-23 2024 meskipun terlihat sangat berat. Keyakinan...

Berita Olahraga

iSports.id – Kiper Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari optimis tinggi dalam menyambut menjelang perhelatan ajang Piala Asia U-23 2024 Qatar. Penjaga gawang muda berbakat...

Sepak Bola

Last updated on 21 November, 2023 Isports.id – Hasil undian grup Piala AFF U23 2023 telah selesai bergulir pada Senin (29/5/2023) siang WIB. Acara...