Meksiko berhasil mengembalikan keadaan usai tertinggal satu gol di babak pertama atas timnas Selandia Baru di ajang Piala Konfederasi 2017 yang digelar pada hari Kamis (22/6) dinihari di Stadion Olimpiyskiy Fisht.
Sochi, isports.id – Gol yang pertama lahir berasal dari Selandia Baru, mereka membuka skor di akhir babak pertama melalui gol yang dicetak oleh Chris Wood pada menit ke-42.
Wood yang sepanjang babak pertama kerap menebar ancaman ke gawang Meksiko, mendapatkan umpan matang. Meski tendangannya tidak terlalu keras, kiper gagal mengantasipasi bola. Skor 0-1 Selandia Baru memimpin hingga akhir babak pertama.
Di babak kedua semuanya berubah saat laga memasuki menit ke-54, Raul Jimenez melepaskan tembakan keras dan bola mmenjebol gawang Selandia Baru.
“Skor menjadi imbang 1-1.”
Di menit ke-72, Oribe Peralta mencatatkan namanya di papan skor untuk membalikkan keunggulan bagi Meksiko. Oribe menyambar bola kiriman, bola sempat memantul tiang gawang dan melesak masuk. Skor 2-1 Meksiko memimpin.
Ryan Thomas nyaris menyamakan kedudukan andai saja tembakannya dari dalam kotak penalti tak menghajar mistar gawang.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.