Connect with us

Hi, what are you looking for?

Sepak Bola

Hasil Manis Newcastle United dan Milan Kembali Imbang

Matchday 2 Grup F Liga Champions 2023/24 | Bola.net

Isports.id – Newcastle United sukses raih 3 poin perdana dalam kompetisi Liga Champions Eropa 2023/24 kala menjamu PSG. Laga yang berlangsung di St James Park pada Kamis (6/10/2023) WIB berlangsung cukup seru dan menegangkan.

Pasalnya kedua tim menampilkan gameplan offensif dan tempo yang cukup cepat. Selain itu setiap tim menurunkan pemain terbaiknya dengan formasi yang sama yakni 4-3-3.

PSG yang terasuh oleh pelatih Luis Enrique menurunkan Mbappe, Skriniar, Dembele, Randal Kolo Muani, Goncalo Ramos hingga Achraf Hakimi. Sedangkan tim tuan rumah yang terasuh oleh pelatih Eddie Howe menurunkan pemain seperti Sandro Tonali, Miguel Almiron, dan Kieran Trippier.

Tim tuan rumah mampu mengejutkan seluruh penonton dengan gol pembukanya oleh aksi Miguel Almiron pada menit 17. Tidak lama setelah itu Newcastle mampu menambah pundi gol melalui Daniel Burn menit ke-39.

Keunggulan 2-0 bagi tim asal Inggris tersebut bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, permainan masih tidak banyak berubah dengan kedua tim yang saling menyerang. Namun lagi-lagi tim tuan rumah berhasil memperlebar keunggulan melalui gol Sean Longstaff menit ke-50.

PSG sempat menperkecil kedudukan melalui aksi Lucas Hernandez menit ke-56. Namun asa untuk menyamakan kedudukan sirna usai Fabian Schar menit ke-90+1 sukses menutup parade gol.

Hasil yang tidak terduga ini membuat Newcastle untuk sementara memuncaki klasemen sementara grup F dengan torehan 4 poin. Sedangkan PSG harus turun ke posisi kedua dengan torehan 3 poin.

Baca juga: Barcelona Pesta Gol, Milan Tertahan Newcastle

Hasil kurang meyakinkan selain laga Newcastle United vs PSG

AC Milan yang bertandang ke markas Borussia Dortmund di Signal Iduna Park dalam rangka Matchday 2 Grup F Liga Champions Eropa 2023/24. Kedua tim yang memang memiliki pola permainan dan materi pemain yang relatif sama menghasilkan skor imbang 0-0.

Padahal kedua telah mengerahkan seluruh kekuatan terbaiknya dan pola serangan yang mereka miliki. Namun sayang kehebatan dari dua kiper mereka mampu menyelamatkan setiap peluang tersebut.

Bahkan bila melihat statistik laga sebenarnya penguasaan bola dan peluang serangan cukup berimbang.
Masalahnya, konversi tendangan atau penyelasaian akhir dari setiap peluang yang minim.

Tercatat Dortmund hanya mampu melesakkan 3 tembakan on target dari 18 percobaan, sedangkan Milan hanya 2 kali dari 14 percobaan.

Tentu hasil ini membuat Milan kembali gagal meraih poin penuh dan menempati peringkat ketiga dengan torehan 2 poin. Sedangkan Borrusia Dortmund menghuni dasar klasemen sementara grup F dengan 1 poin.

 

 

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id — Chelsea memastikan kemenangannya melalui gol Nicolas Jackson, Cole Palmer, dan Mykhailo Mudryk. Dengan kemenangan ini, mereka telah menjegal langkah Newcastle United untuk...

Sepak Bola

iSports.id — Kylian Mbappe berhasil menepis anggapan sebagian orang akan penampilan yang kurang bagus akhir-akhir ini. Ia berhasil membawa PSG lolos ke perempat final...

Sepak Bola

iSports.id — Paris Saint-Germain (PSG) sedang menjalani rangkaian persiapan untuk pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions besok dini hari WIB. Pelatih Luis...

Sepak Bola

Isports.id – Klub raksasa asal Italia yakni AC Milan mulai menambah amunisinya pada bursa transfer musim dingin 2023/24 kali ini. Skuad asuhan pelatih Stefano...