Connect with us

Hi, what are you looking for?

Esports

M3 World Championship: Kekalahan Onic Esports oleh Blacklist International

Onic Esports
Sumber: Gedgetren Onic Esports

Isports.id – Salah Satu perwakilan Indonesia pada ajang M3 World Championship, Onic Esports terpaksa harus gugur setelah tumbang dari Blacklist International melalui skor 2-1 pada laga yang berlansung Selasa, 14 Desember 2021.

pada pertandingan di game pertama, Blacklist International menang. Setelah kekalahan tersebut tim Onic Esports bermain hati-hati dan juga harus fokus dengan farming di jungle, turrret dan minion.

Walapun sempat di push oleh Blacklist International, di sini tim dari Onic Esport mengulur game sampai menit ke-20 sehingga dapat mendorong mundur Blacklist International. Ternyata usaha tersebut membuahkan hasil sehingga membuat tim Onic Esports menang di game kedua ini.

Baca juga: De Gea Luncurkan Organisasi Esports Rebels Gaming

Dengan kemenangan tersebut tentunya membuat tim Onic Esports lebih percaya diri dan tampil lebih agresif dalam game penentuan atau game ketiga. Akan tetapi Black Internasional jauh lebih fokus dan juga bisa membaca pergerakan Onic Esports sampai pada menit ke-8 Black Internasional bisa merangsek dan juga menekan tim Onic Esports hingga ke base.

Di menit ke 11, Black Internasional membuat tim Onic Esports sangat kewalahan dan Black Internasional menekan Onic Esports yang hanya mampu bertahan di sekitar base dengan sangat gencar. Onic Esports sampai akhir game kalah dari jumlah gold, turrent, lord, turtle dan dari sanalah tim Black Internasional bisa mengalahkan satu demi satu pemain Onic Esports dan juga menghancurkan base Onic Esports.

Nah sebelumnnya dalam lower bracket, tim Onic Esport bisa memenangkan pertandingan ketika melawan tim SMG yang berasal dari negara Malaysia. Setelah itu, langkah tim Onic Esports dalam misi untuk meraih gelar di M3 World Championship harus pupus setelah kalah tipis 2-1 oleh Blacklist International.

Kemudian, tim Blacklist International akan melaju dan akan melawan dari pemenang pertandingan ke-10 yakni antara Team Bedel yang berasal dari perwakilan Turki atau juga Team Keyd Stars yang berasal dari Brasil. Pertadingan Team Bedel dengan Brasil akan diadakan pada hari kelima dalam kejuaraan ini, yakni hari ini, 15 Desember 2021.

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Esports

iSports.id – AP BREN berhasil menjuarai Games of the Future 2024, sehingga FlapTzy dkk masih mampu mendominasi pasar global Esports. AP BREN membawa modal...

Esports

iSports.id — Onic Esports sukses meraih posisi di babak puncak Phygital Games of the Future 2024 Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB). Kesuksesan tersebut mereka raih...

Mobile Legends

iSports.id – Secara mengejutkan, Drian cabut dari ONIC Esports untuk musim ini dan sudah tidak berseragam tim Landak Kuning. Adriand “Drian” Larsen adalah mid...

Dota 2

iSports.id – Blacklist International berhasil menjadi juara Predator Asia Pasifik 2024 setelah mengalahkan Execration dengan skor 2-0 di partai final, Minggu (14/1). Blacklist International mendapatkan...