Connect with us

Hi, what are you looking for?

UFC

Pertarungan Tyson Fury vs Jon Jones Jadi Kenyataan?

Tyson Fury
Tyson Fury

iSports.id – Salah satu wacana pertarungan terbesar yang muncul tahun ini adalah Tyson Fury melawan Jon Jones. Juara kelas berat tinju tersebut dikabarkan tertarik untuk melawan juara kelas berat UFC. Meskipun baru sekedar rumor, namun siapapun yang menyukai olahraga pertarungan tentu sangat menginginkan hal ini terjadi. Dengan kredibilitas kedua nama tersebut, tentu pertemuan mereka dalam pertarungan menjadi jaminan hiburan dan pertarungan yang seru.

Salah satu hal yang harus dipikirkan apabila mereka benar akan bertemu dan bertarung adalah peraturan pertarungan. Sebelumnya, Conor McGregor dan Floyd Mayweather Jr. pernah bertarung namun dalam peraturan tinju. Dengan latar belakang yang sama persis dengan Fury dan Jones, tentu kemungkinan ini sangat mungkin terjadi. Hal ini pun sudah mendapat konfirmasi dari Fury. Menurut Fury, ia hanya ingin melakukan pertarungan tinju.

Presiden UFC Dana White sendiri sempat mengeluarkan pernyataan bahwa ia siap untuk mengadakan pertarungan tersebut di UFC. Namun, Fury kemudian merespon bahwa ia hanya ingin melakukan pertarungan tersebut dalam tinju. “Jika kalian ingin melawan saya, itu harus dengan peraturan tinju,” ujarnya. “Saya tidak berguling-guling di ring, saya berdiri dan melepaskan pukulan.”

Baca juga: Francis Ngannou Akhirnya Berlabuh Ke PFL

Ini bukan pertama kali Fury dikabarkan akan bertarung dengan petarung MMA. Sebelumnya, ia hampir bertarung dengan Francis Ngannou namun urung terjadi. Ia juga sempat mengikuti latihan MMA meskipun hanya dasarnya saja. Sementara itu, Jones belum merespon hal ini dan ia juga masih menunggu pertarungan pertama untuk mempertahankan gelarnya.

Tyson Fury dan Jon Jones

Tyson Fury dan Jon Jones

Daniel Cormier: Tyson Fury Akan Sulit Kalahkan Jon Jones

Dengan wacana Tyson Fury melawan Jon Jones kian kencang, beberapa mantan atlet petarung pun turut memberikan suaranya. Salah satunya adalah mantan rival Jones, Daniel Cormier. Menurut Cormier, Fury akan unggul jauh dari Jones jika pertarungan terjadi di ring tinju. Namun, jika pertarungan mereka nantinya adalah tarung bebas, maka Fury kemungkinan besar akan kesulitan.

“Jika hanya menggunakan kemampuan tinju, Tyson Fury akan dengan mudah mengalahkan Jon Jones. Namun jika pertarungan itu adalah pertarungan penuh, Fury akan mengalami kesulitan seperti orang biasa menghadapi Jon Jones,” ujar Cormier. “Ini tidak akan terjadi. Saya tidak ingin menjatuhkan Fury, itulah kenyataannya.”

Baca juga: Comeback Conor McGregor Semakin Dekat

“Tyson Fury adalah petinju terbaik dunia. Namun, bahkan petinju terbaik dunia sekalipun akan kesulitan menghadapi petarung MMA paling elit.”

 

Sumber: MMA Fighting, MMA Junkie

Foto: MMA Fighting, MMA Junkie

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi isports.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baca Juga

Berita Olahraga

iSports.id — Mantan juara UFC Francis Ngannou bertengkar dengan Tyson Fury dalam sebuah jumpa pers hari Rabu menjelang pertarungan melawan Anthony Joshua. Pertarungan tinju...

MMA

iSports.id — Conor McGregor, sang mantan juara dua divisi UFC tersebut sudah tidak berkompetisi sejak tahun 2021 setelah patah kaki yang parah. Selama satu...

MMA

iSports.id — Baru-baru ini, Khabib Nurmagomedov sang pendiri Eagle Fighting Championship memberikan kabar yang mengejutkan. Menurut berbagai sumber, masih ada kemungkinan bagi petarung tersebut...

MMA

iSports.id – Pertarungan kelas bantam antara Raul Rosas Jr vs Ricky Turcios yang semula terjadwal untuk UFC Mexico City resmi batal. Pembatalan tersebut terjadi...